Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Rumah Milik Mendiang Michael Jackson Dijual Rp 1,3 Triliun

Neverland, sebuah kompleks kediaman milik 'Raja Pop' Michael Jackson, akhirnya akan memasuki pasaran, alias dijual.

Editor: Sanusi
zoom-in Rumah Milik Mendiang Michael Jackson Dijual Rp 1,3 Triliun
NBC NewsWire—NBC NewsWire via Getty Images
Neverland Milik Michael Jackson 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ruth Vania Christine

TRIBUNNEWS.COM, CALIFORNIA - Neverland, sebuah kompleks kediaman milik 'Raja Pop' Michael Jackson, akhirnya akan memasuki pasaran, alias dijual. Harga yang dipasang untuk rumah tersebut mencapai Rp 1,3 triliun.

Menurut Wall Street Journal, kompleks properti yang berlokasi di California, Amerika Serikat, itu dulunya merupakan tempat tinggal dan taman impian pribadi Michael Jackson. Hingga kini, kediaman itu sudah dianggurkan sejak kematian Jackson pada 2009 lalu.

Neverland memiliki ukuran 1.902 hektar dan terletak di Santa Ynez Valley. Kompleks kediaman tersebut menawarkan banyak fasilitas, seperti stasiun kereta, rumah dengan enam kamar tidur, bioskop yang dapat menampung hingga 50 orang, dan dua danau.

Awalnya, legenda pop itu membeli kompleks tersebut nyaris seharga Rp 260 miliar pada 1988 dan memberinya nama Neverland, sesuai dengan nama pulau berkehidupan abadi dari kisah Peter Pan.

Jackson sebelumnya pernah juga mengisi kompleks Neverland dengan sebuah kebun binatang dan taman bermain. Namun, tidak lama keduanya dihapus dari kediamannya itu, atas konfirmasi berita dari seorang makelar Suzanne Perkins kepada WSJ.

Wilayah pemukiman itu dibangun pada 1981 oleh seorang pengembang real property bernama William Bone. Dahulu, Neverland diberi nama Sycamore Valley Ranch.

Berita Rekomendasi

Sejak sebelum kematiannya, Michael Jackson telah meninggalkan Neverland, tepatnya setelah ia terjerat kasus pelecehan anak yang dikatakan terjadi di kawasan properti tersebut, pada 2005.

Sejak itulah ia memilih untuk tinggal di tempat lain hingga penghujung hidupnya.

Perkins juga menegaskan bahwa dengan memasukkan Neverland ke pasaran, hal tersebut tidak dijadikan oleh para penggemar sebagai ajang untuk melihat-lihat rumah idolanya.

"Kami tidak akan menyediakan kesempatan tur rumah," tegasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas