Ibu Tunggal Asal Tiongkok Sewa Ayah Sementara untuk Putrinya
Seorang ibu di Shenzen menyewa seorang pria seharga 500 Yuan dengan syarat mau menjadi ayah sementara putrinya di hari anak internasional tiap 1 Juni.
Penulis: Y Gustaman
TRIBUNNEWS.COM, TIONGKOK - Seorang ibu di Tiongkok mencari pria yang dapat menjadi ayah sementara untuk menemani putrinya dalam kegiatan di sekolah seharian penuh di hari anak internasional yang jatuh 1 Juni.
Ibu bernama Huang itu tinggal di Shenzhen. Ia sudah bercerai dari suaminya sudah lama. Sementara putrinya, Xin Xin yang kini berusia 10 tahun tidak pernah melihat muka ayahnya. Karena tak mau melukai hati anaknya, si ibu mengumumkan mencari ayah sementara di media online pada 30 Mei.
Dilansir Shanghaiist.com, Senin (1/6/2015), Huang tak bisa menikahi seorang pria karena persyaratannya cukup ketat, di mana si pria harus memiliki pekerjaan tetap. Sehingga Huang memilih menyewa pria untuk menjadi ayah sementara.
"Tugas ayah sementara untuk ambil bagian menemani putri saya dalam kegiatan sekolah. Saya akan membayarnya 500 yuan. Jika dia setuju, ia dapat mengambil Xin Xin bermain di taman dan pergi keluar untuk makan dengan dia. Saya akan membayar biaya lain," kata Huang.
Tidak lama setelah pengumuman itu diposting, Huang mendapat lima pelamar, dan akhirnya ada satu orang bernama Zhu yang paling cocok sebagai ayah sementara untuk putrinya.
"Aku akan memperlakukan Xin Xin sebagai putri saya sendiri dan menghabiskan waktu sepanjang hari dengan dia," kata Zhu.
Konsep menyewa jasa pria menjelang liburan besar jarang terjadi. Sejumlah ibu tunggal Tiongkok membayar ribuan Yuan untuk menyewa pacar sementara demi menghadiri Festival Musim Semi. Cara ini digunakan guna menghindari inkuisisi orangtua tentang rencana mereka hidup menetap dan memulai sebuah keluarga. (Shanghaiist.com)