Longsor di Guatemala, 69 Orang Tewas dan Ratusan Hilang
Bencana tanah longsor di Guatamala memakan 69 korban manusia tewas dan 350 orang lainnya masih hilang.
Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, GUATEMALA - Bencana tanah longsor di Guatamala memakan 69 korban manusia tewas dan 350 orang lainnya masih hilang.
Hingga kini petugas penyelamat masih mencari ratusan warga yang hilang saat lereng bukit di pinggiran kota Guatemala pada Sabtu (3/10/2015) lalu longsor.
Julio Sanchez, juru bicara pemadam kebakaran yang diturunkan untuk mencari korban longsor, mengatakan korban tewas kemungkinan akan terus meningkat.
Tapi, Koordinator Layanan Bencana Guatemala, Sergio Cabanas mengatakan penyelamat masih memiliki harapan besar bisa menemukan korban-korban selamat akibat bencana longsor itu.
"Kami sedang akan terus bergerak dan menyelamatkan. Jika ada seseorang di sana (diantara puing-puing), silakan membuat kebisingan atau berteriak," pesannya.(AP)