Disneyland Paris Ditutup Sementara
Disneyland Paris mengumumkan bahwa taman bermain miliknya tidak akan beroperasi, Sabtu (14/11/2015).
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, PARIS - Disneyland Paris mengumumkan bahwa taman bermain miliknya tidak akan beroperasi, Sabtu (14/11/2015).
“Menyusul peristiwa tragis yang baru saja menimpa Perancis dan sebagai bentuk dukungan terhadap korban dan masyarakat, Disneyland Paris memutuskan tidak akan beroperasi hari ini, Kami turut berdoa untuk semua yang mengalami bencana mengerikan ini,” ungkap perwakilan manajemen Disneyland Paris.
Sebelumnya, Pemerintah Kota Paris juga mengumumkan bahwa seluruh kegiatan olahraga, termasuk sepakbola, tidak akan diselenggarakan pasca-serangan teror di Paris, Jumat (13/11/2015) malam.
Fasilitas umum, seperti perpustakaan, museum, gym, universitas, sekolah, dan lainnya, akan ditutup pada hari Sabtu.
Sekitar 1.500 personel militer tambahan telah dikerahkan untuk mengamankan lokasi-lokasi penting di ibukota Perancis itu seperti katedral, gedung parlemen, Menara Eiffel, dan objek wisata lainnya.
Pemerintah Perancis juga telah memulai pemeriksaan ketat di perbatasan negeri itu, baik yang akan keluar masuk dari darat, laut, maupun udara. Pemerintah meminta warga tetap berdiam di dalam rumah walaupun segelintir Sabtu pagi ini memutuskan tetap menjalankan aktivitas seperti biasa misalnya mengunjungi pasar. (Kontributor Singapura, Ericssen)