Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

20 Anggota Yakuza Jepang Terlibat Perkelahian Massal di Jalan Raya

Sebanyak 20 orang mafia Jepang (yakuza) baik dari kelompok Yamaguchigumi maupun Kobe Yamaguchigumi (KY) terlibat perkelahian massal.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in 20 Anggota Yakuza Jepang Terlibat Perkelahian Massal di Jalan Raya
NNN
Polisi memeriksa keributan perang 20 anggota yakuza Jepang Minggu (20/3/2016) di daerah Adachiku Tokyo. 

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Tokyo

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Sebanyak 20 orang mafia Jepang (yakuza) baik dari kelompok Yamaguchigumi maupun Kobe Yamaguchigumi (KY) terlibat perkelahian massal, Minggu (20/3/2016) sekitar jam 3 pagi.

"Ada yang berkelahi, ada yang berkelahi, begitu suara telepon pelapor warga Adachiku kepada polisi dan akhirnya polisi datang menangkap beberapa orang yang berkelahi tersebut," kata sumber Tribunnews.com, Senin (21/3/2016).

Polisi metropolitan Tokyo sekitar 20 orang hadir ke lokasi perkelahian massal para anggota geng yakuza kemarin pagi.

Kejadian di jalan raya daerah hiburan di dekat Stasiun Kereta Api Takenotsuka.

Polisi menangkap Toshiyuki Abe (47), anggota KY karena memukuli beberapa geng lawan sehingga cedera parah dan kini dirawat di rumah sakit.

Setelah polisi datang beberapa anggota geng kabur dari lokasi kejadian dan polisi berhasil menangkap beberapa orang yang berkelahi termasuk Abe.

Berita Rekomendasi

Perkelahian, suasana panas antara kedua geng semakin tinggi akhir-akhir ini di semua tempat di Jepang.

Saling pukul, sampai perusakan property dan bahkan penembakan ke markas yakuza telah dilakukan.

Polisi waspada siaga satu saat ini menjaga agar tidak terjadi korban di antara kalangan masyarakat umum akibat perang yakuza ini.

Info lengkap yakuza dapat dibaca di www.yakuza.in.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas