Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dewan Islam AS: Kami Berdiri Bersama Komunitas LGBT

Ini jelas adalah tindak kriminal atas dasar kebencian dan kami secara tegas mengecam itu

Penulis: Ruth Vania C
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Dewan Islam AS: Kami Berdiri Bersama Komunitas LGBT
www.nydailynews.com
Penembakan yang terjadi di sebuah klub gay di Orlando, Florida, AS, dikabarkan telah menewaskan 50 orang. 

TRIBUNNEWS.COM, FLORIDA - Dewan Hubungan Islam-AS (CAIR) pada Senin (13/6/2016) menyampaikan bahwa muslim AS berdiri bersama komunitas LGBT.

Hal itu disampaikan terkait insiden penembakan di sebuah klub gay di Orlando, Florida, AS, pada Minggu (12/6/2016) yang menewaskan 50 orang.

Pemimpin CAIR Nihad Awad mengecam keras kejadian yang melibatkan seorang pria yang mengaku bergabung dengan ISIS sebagai pelakunya itu.

"Ini jelas adalah tindak kriminal atas dasar kebencian dan kami secara tegas mengecam itu," kata Awad, dikutip Reuters.

"Semua itu tak sesuai dengan prinsip kami sebagai warga AS dan muslim. Kami tekankan, muslim tak mentolerir tindak ekstremisme apapun," katanya.

Menurutnya, selama ini komunitas lesbi, gay, biseksual, dan transgender (LGBT) berdiri bersama muslim AS untuk melawan diskriminasi dan Islamofobia.

"Sekarang, muslim AS berdiri bersama komunitas LGBT," ucapnya lagi.

BERITA REKOMENDASI

Awad menambahkan bahwa muslim AS berhubungan erat dengan kaum minoritas lain di negara itu, baik dari kaum kulit hitam, yahudi, hingga gay.

"Terlebih karena mereka kerap menghadapi diskriminasi dan tekanan di negara ini," tuturnya.

Pelaku penembakan yang telah tewas dilumpuhkan tembakan polisi diketahui sebagai Omar Mateen, pria Pakistan yang tinggal di Florida, AS. (Breitbart News/The Guardian)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas