Lebih Dekat dengan Sajad Gharibi, si Hulk dari Iran
Sajad bisa mengangkat beban hingga 175 kg, jauh lebih berat dibanding bobot badannya.
Editor: Malvyandie Haryadi
TRIBUNNEWS.COM - Jangan sekali-kali pernah membuat marah Sajad Gharibi.
Kemunculannya di media sosial baru-baru ini yang memperlihatkan ukuran fisik badannya mencengangkan banyak orang. Ia pun disebut sebagai Hulk dari Iran.
Laki-laki 24 tahun ini disebut memiliki bobot sebesar 152 kg, dan hampir semuanya adalah otot.
Sajad Gharibi memiliki pengikut 59 ribu orang di Instagram.
Di media sosial yang sudah dibeli Facebook itu ia biasa mengunggah foto-fotonya yang memperlihatkan otot-otot kekarnya.
Juga kegiatannya sehari-hari berlatih angkat besi. (sebagai catatan, sama sekali tidak ada foto makanan di akun Instagram Sajad).
Sekilas ia tampak seperti Hulk—atau Hercules—hanya saja kulitnya tidak berwarna hijau.
Sajad bisa mengangkat beban hingga 175 kg, jauh lebih berat dibanding bobot badannya.
Ukuran tubuhnya ini juga mengantarkan Sajad mengikuti kompetisi binaraga mewakili negaranya.
Sejak kerap mengunggah foto-fotonya di Instagram, laki-laki yang juga disebut dengan Persian Hercules ini telah menjadi sensasi di media sosial.
Kebanyakan netizen mengungkapkan kekagumannya terhadap bentuk tubuhnya.
Di akun Instagram-nya, Sajad biasa menulis dengan bahasa Persia tapi membuat tagar bahasa Inggris seperti #strongman, #strongbody, #big, #muscles, atau #powerful.
Ketika ada waktu luang, Sajad juga senang mengambil gambar dengan objek yang terlihat jauh lebih kecil jika disandingkan dengan badannya.