Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

WNI di Jepang Bentuk Wonderful Indonesia Japan

Sekitar 70-an Warga Negara Indonesia (WNI) yang berdomisili di Jepang membentuk Wonderful Indonesia Japan (WIJ), Minggu (4/9/2016).

Editor: Dewi Agustina
zoom-in WNI di Jepang Bentuk Wonderful Indonesia Japan
Koresponden Tribunnews.com/Richard Susilo
Sekitar 70-an warga negara Indonesia yang berdomisili bergabung membentuk Wonderful Indonesia Japan, Minggu (5/9/2016) di Shinjuku Tokyo. 

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Tokyo

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Sekitar 70-an Warga Negara Indonesia (WNI) yang berdomisili di Jepang membentuk Wonderful Indonesia Japan (WIJ), Minggu (4/9/2016) malam di Shinjuku Tokyo.

"Wadah ini khusus untuk para WNI yang ada di Jepang bersatu, ikut mempromosikan pariwisata Indonesia di Jepang, rencananya membentuk perusahaan Jepang. Masih didiskusikan lebih lanjut bagi penanganan Travel & Leisure baik inbound maupun outbound," kata Mahmudi salah seorang peserta khusus kepada Tribunnews.com, Senin (5/9/2016) yang sudah 15 tahun tinggal di Jepang.

Para WNI yang hadir ingin bersatu untuk menegakkan bendera merah putih di Jepang.

Wadah ini bagi WNI di Tokyo bertujuan untuk mendukung program pariwisata pemerintah menembus pasar Jepang lebih agresif lagi guna meningkatkan lebih banyak wisatawan Jepang ke Indonesia. Sekaligus melayani para wisatawan Indonesia yang ke Jepang lewat wadah WIJ ini yang akan dikelola profesional nantinya.

Semangat merah putih yang sedang tinggi di Jepang oleh para WNI yang ada di Jepang ini terlihat dari diskusi yang sangat seru tadi malam.

Ada yang meminta perhatian kepada backpakers juga, tidak hanya tamu wisata kalangan tinggi dan organisasi atau badan atau perusahaan besar.

Berita Rekomendasi

Ada pula yang mengingatkan soal makanan halal serta tempat salat bagi wisatawan Indonesia yang ke Jepang nantinya.

Belum lagi soal kendaraan bermotor, ada warga Indonesia yang punya bisnis transportasi di Jepang, punya bus, punya mobil besar dan sebagainya bagi pengangkutan grup wisatawan Indonesia.

Semua hal itu bisa dilayani nantinya oleh WIJ dalam wadah akan semakin dikerucutkan lagi dalam rapat kedua tanggal 2 Oktober mendatang.

Kini warga Indonesia yang ke Jepang sudah tak perlu bingung lagi, para anggota WIJ banyak yang profesional menangani tour dan travel serta juga bergerak di bidang leisure, hiburan dan sebagainya dengan pemunculan wadah ini.

Melalui wadah WIJ ini pula akan dibuat jaringan semua warga Indonesia yang ada di Jepang mulai Hokkaido sampai dengan Okinawa, sehingga bagi warga Indonesia yang ke Jepang, ke mana pun lokasinya, dapat dirambah dengan baik oleh wadah WIJ ini.

"Semangat yang bagus," kata Menteri Pariwisata Indonesia, Arief Yahya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas