Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gelandangan Ini Jual Jeruk untuk Makan Kucing Peliharaannya, Ia Sendiri Rela Tak Makan

Memelihara hewan tentu harus mencintai dan merawatnya. Bahkan ada beberapa orang di dunia ini yang begitu mencintai hewan peliharannya mendalam

Editor: Sugiyarto
zoom-in Gelandangan Ini Jual Jeruk untuk Makan Kucing Peliharaannya, Ia Sendiri Rela Tak Makan
Worldofbuzz
Tunawisma ini menjual limau agar kucingnya tetap bisa makan. 

TRIBUNNEWS.COM - Memelihara hewan tentu harus mencintai dan merawatnya. Bahkan ada beberapa orang di dunia ini yang begitu mencintai hewan peliharannya begitu dalam.

Sebagai pecinta hewan, kita sepertinya perlu untuk mencontoh apa  yang dilakukan seorang pria asal Thailand ini.

Walau ia seorang tunawisma yang juga butuh makan, ia rela menjual limau (jeruk) untuk kucing kesayangannya.

Dilansir dari worldofbuzz.com, Loong Dun diketahui menjual beberapa limau di stasiun kereta Mo Chit BTS di Pattaya.

Menariknya ia tidak menjual limau itu untuk dirinya sendiri. Tapi untuk membelikan makan kucing kesayangannya.

Kisah ini didapat seorang wanita bernama Warunya Wattanasupachoke. Ia bercerita bahwa bertemu Loong di sebuah jembatan dalam perjalanan ke stasiun kereta.

Setelah membaca tulisan yang dipegang Loong, ia pun membeli beberapa limau.

BERITA REKOMENDASI

Ternyata hasil uang yang didapat Loong dari Warunya digunakan untuk membeli makanan kucing. Bahkan Loong mengatakan, tidak apa-apa jika dia kelaparan. Asal kucingnya bisa makan.

“Saya baik-baik saja jika hanya melewatkan beberapa kali makanan. Tapi kucing saya perlu makan,” ucap Loong.

Kisah Loong pun membuat Warunya tersentuh. Ia berkata bahwa Loong adalah orang ramah dan sopan. “Kita seharusnya tidak menilai seseorang berdasarkan penampilan mereka,” terang Warunya. (intisari-online)

Sumber: Intisari
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas