Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pria Ini Temukan Tumpukan Uang di Dalam Apartemen yang Baru Ditinggalinya

Agen real estate Norwegia, Vermund Thorkildsen, beruntung besar saat membeli flat pada satu tempat di Oslo, Norwegia.

TRIBUNNEWS.COM, OSLO - Agen real estate Norwegia, Vermund Thorkildsen, beruntung besar saat membeli flat pada satu tempat di Oslo, Norwegia.

Menurut laporan Dagbladet, pria itu mendapat uang dalam jumlah besar di dalam rumah yang dibelinya.

Dilansir The Local, setelah membeli, Thorkildsen segera mendatangi apartemen itu bersama tiga teman.

Thorkildsen mengira-ngira apakah bisa memindahkan tempat perapian ke sudut lain dalam rumah.

Baca: Dua Seniman di Jogja Ditangkap Polisi Gara-gara Memakai Barang Ini

Namun ketika dia mengangkat lapisan batu di bagian atas untuk melihat perapian, tiba-tiba ada sesuatu yang menarik perhatian.

Ia menggunakan cahaya ponsel sebagai penerangan.

Berita Rekomendasi

Lalu bertumpu pada kaki temannya untuk memanjat cerobong asap untuk menggapai benda itu.

Ternyata ada empat pucuk amplop. Isinya membuat mata mereka terbelalak.

Di dalam amplop-amplop tersebut ada lembaran uang kertas.

Baca: Soal Alexis, Wanda Hamidah: Menghapus Tempat Terselubung Adalah Tindakan Tepat

"Saya tidak tahu pasti berapa banyak uangnya. Tapi perhitungan kasar kami sekitar 325.000 kroner (sekitar Rp 496 juta-red)," katanya pada Dagbladet.

Thorkildsen mengakui sempat keringat dingin mendapatkan uang sebanyak itu. Tapi kemudian mereka melompat kegirangan.

Karena kini dia adalah pemilik sah flat, maka begitu juga dengan uangnya.

Namun sesuatu melintas dalam pikirannya. Pria itu lalu memutuskan tidak mengambil semua uang.

Ia memilih mewujudkan keinginan almarhum mantan pemilik apartemen tersebut.

"Setelah euphoria berakhir, saya cepat menyadari bahwa uang itu harus dikembalikan. Ada pasangan lanjut usia tinggal di flat ini selama bertahun-tahun dan mereka mewariskan seluruh harta bendanya ke Kreftforeningen (Lembaga Kanker Norwegian)," kata Thorkildsen pada VG.

Agen perumahan itu kemudian menghubungi lembaga tersebut dan memberikan uang yang ia temukan. Juru bicara lembaga itu, Ole Aleksander Opdalshei memujinya.

"Saya terkesan ada orang yang sangat jujur. Dia bisa saja tidak mengatakan pada siapapun mengenai uang itu. Jadi kami sangat gembira dia memberikan uangnya pada kami," kata Opdalshei pada VG. (Tribun Pekanbaru/Ariestia)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas