Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

2 Bocah Tewas Ditendang hingga Disetrum Ayah dan Neneknya saat Ritual Pengusiran Setan

Dua kakak beradik di India berusia 5 tahun dan 3 tahun tewas ditangan ayah kandung dan neneknya.

TRIBUNNEWS.COM, PUNJAB - Dua kakak beradik di India berusia 5 tahun dan 3 tahun tewas ditangan ayah kandung dan neneknya.

Pengorbanan ini terjadi di desa Kotfata, Bathinda pada Rabu malam dan telah mengejutkan seluruh Punjab.

Nirmal Kaur (55) dan putranya, Kulwinder Singh (32) melakukan hal keji tersebut dalam sebuah ritual pengusiran roh jahat.

Baca: Sempat Frustrasi, Lionel Messi Bisa Pensiun Seusai Piala Dunia 2018

Dilansir Tribun-video dari India Today melalui Intisari, Kaur, sang nenek dilaporkan telah meyakinkan putranya untuk disetrum agar bisa mencapai 'pencerahan'.

Kaur dam Singh pada hari Selasa memutuskan untuk mengorbankan Ranjot yang berusia lima tahun dan Anamika yang berusia tiga tahun untuk mencapai tingkat tantra.

Keduanya meyakinkan Rozy, istri Singh, bahwa anak-anak tersebut akan hidup kembali setelah pengorbanan.

Anak-anak itu diletakkan di depan Nirmal Kaur yang bersama putranya, mereka disiksa tanpa ampun dengan cara menampar dan menendang mereka.

Baca: Djarot Mengaku Sudah Jadi Warga Medan, Camat Bilang Belum Ada Laporan Pindah Domisli

Berita Rekomendasi

Setelah itu anak-anak dipukuli dengan penjepit panas (chimta).

Ketika anak-anak jatuh pingsan, Nirmal Kaur memerintahkan putranya untuk memberi mereka kejutan listrik dalam upaya untuk menghidupkan mereka kembali.

Kemudian, dia juga meminta putranya untuk menaruh potongan-potongan lampu tabung listrik di dalam mulut anak-anak.

Rozy berusaha untuk menghentikan suaminya dan ibu mertuanya tetapi malah dipukuli dan dikunci di sebuah ruangan.

Dia terus menangis minta tolong, tetapi tidak ada yang datang menyelamatkan anak-anaknya yang tidak bersalah yang meninggal karena sengatan listrik.

Para tetangga bergegas ke tempat ketika mereka mendengar jeritan dan memanggil polisi.

Nirmal Kaur dan putranya, Kulwinder Singh, ditangkap polisi di Kotfatta, Bathinda di India utara

Halaman
12
Sumber: Intisari
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas