Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Inilah Pekerjaan Kate Middleton Sebelum Jadi Bagian Keluarga Kerajaan Inggris

Tapi, tahukah kamu jika Kate juga pernah menjadi orang biasa yang bekerja untuk memenuhi kebutuhan hidupnya?

TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Cerita tengang keluarga Kerajaan Inggris memang selalu menarik untuk diperbincangkan.

Berbicara tentang Kerajaan Inggris, salah satu yang menjadi sorotan adalah Kate Middleton.

Ya, ibu dari tiga anak ini tak hanya dikenal cantik, tapi juga sebagai sosok yang sangat keibuan.

Ketenangannya selalu terpancar saat The Duchess of Cambridge ini bersama dengan anak-anaknya.

Kate Middleton menjadi salah satu anggota keluarga kerajaan yang selalu dihormati.

Tak hanya ketika ia berdiri di samping suaminya, Pangeran William, tetapi juga saat Kate Middleton berdiri sendiri sebagai putri yang anggun.

Baca: Budi Karya Pastikan Uji Coba KA Bandara ke Bekasi Tidak Ganggu Lalin KRL

Tatanan rambut dan gaun-gaun yang indah seolah menjadi pertanda bahwa Kate adalah seorang putri kerajaan.

BERITA REKOMENDASI

Tapi, tahukah kamu jika Kate juga pernah menjadi orang biasa yang bekerja untuk memenuhi kebutuhan hidupnya?

Sebelumnya, Kate Middleton menyelesaikan gelar Sejarah Seninya di perguruan tinggi St Andrew.

Di sanalah ia bertemu dengan Pangeran William pada tahun 2005.

Setelah lulus, Kate sempat bekerja di tempat pemasok barang-barang untuk pesta milik orangtuanya.

Ia bertanggung jawab untuk desain katalog dan produksi, pemasaran dan bagian fotografi.


Satu tahun kemudian, Kate mendapatkan pekerjaan sebagai pembeli aksesori untuk toko pakaian yang berbasis di London.

Baca: Dikira Sudah Meninggal dan akan Dikuburkan, Pemuda Ini Tiba-tiba Berjalan ke Rumah

Menurut penuturan mantan pemilik perusahaan, Belle Robinson, Kate tidak pernah memamerkan statusnya sebagai calon tunangan Pangeran William meski dia terus diserbu oleh pers dan paparazi.

Halaman
12
Sumber: Grid.ID
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas