Dua Hari Tak Dapat Jatah Makan, JCH Asal Makassar Serbu Toko di Mekkah
Hari kedua setelah tak dapat jatah makan, JCH Indonesia 'menyerbu' toko-toko yang menyediakan bahan makanan yang berada di sekitaran hotel.
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Tribun Timur, Suryana Anas
TRIBUNNEWS.COM, MEKKAH - Hari kedua setelah tak dapat jatah makan, Jemaah Calon Haji (JCH) Indonesia 'menyerbu' toko-toko yang menyediakan bahan makanan yang berada di sekitaran hotel.
Pantauan Tribun Timur, Jumat (17/8/2018), sayur-sayuran dan panci laris manis dibeli JCH Indonesia yang menginap di sekitar Misfala, Mekkah, Arab Saudi.
Seperti, bayam, wortel, kentang, timun, kangkung dan tak ketinggalan kerupuk. Harganya hingga 2 riyal.
Harga untuk panci ada yang seharga 10 riyal per panci, tergantung jenis dan bahan, dan juga ukuranya.
Bagi yang tidak mau repot, juga ada beberapa toko yang menyedikan makanan jadi, seperti aneka roti dan juga ayam goreng. Untuk 1 riyal kita bisa dapat 2 roti.
Dan bagi yang beruntung, kita bisa dapat makanan gratis di sekitar pemondokan.
Baca: Cerita Amira Natasha Tampil Maksimal Sebagai Paskibra Meski Sebelah Sepatunya Terlepas
Hampir setiap hari ada saja dermawan yang berbagi makanan gratis di sekitar hotel kepada JCH.
Ada yang membagi paket nasi, hingga roti lengkap dengan susu dan buah-buahan.
Tak hanya makanan, ada juga yang membagi-bagikan sajadah dan juga buku gratis.
Sekadar diketahui, mulai Kamis (16/8/2018) kemarin, JCH Indonesia salah satunya JCH kloter 32 Embarkasi Makassar sudah tidak mendapat jatah makan jelang pelaksanaan wukuf di Arafah.
Hal ini diakibatkan lalu lintas di Mekkah terkonsentrasi ke Arafah, sehingga jasa catering tidak memungkinkan untuk masuk ke Mekkah. Sehingga, JCH menyediakan makanan sendiri.
Artikel ini telah tayang di Tribun-timur.com dengan judul Dua Hari Tak Dapat Jatah Makan, JCH Makassar Beli Makanan Sendiri agar Tak Kelaparan
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.