Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Seorang Balita Alami Patah Tulang Setelah Lepas dari Pengawasan dan Main di Konveyor Bagasi Bandara

Kejadian itu bermula saat ibunya, Edith Vega hendak mencetak boarding pass di konter tiket Spirit Airlines, Bandara Internasional Hartsfield-Jackson.

Penulis: Grid Network
zoom-in Seorang Balita Alami Patah Tulang Setelah Lepas dari Pengawasan dan Main di Konveyor Bagasi Bandara
ABC News
Bocah berusia 2 tahun bermain konveyor bagasi di bandara Atlanta. 

TRIBUNNEWS.COM - Seorang bocah laki-laki harus mengalami patah tulang setelah bermain konveyor bagasi di bandara Atlanta, Amerika Serikat pada Senin (22/7/2019).

Kejadian itu bermula saat ibunya, Edith Vega hendak mencetak boarding pass di konter tiket Spirit Airlines, Bandara Internasional Hartsfield-Jackson Atlanta.

Edith pun terpaksa menurunkan sang anak sebentar dari gendongannya.

Saat itulah, bocah berusia 2 tahun ini diam-diam menyelinap melewati keamanan bandara dan naik ke konveyor bagasi.

"Dia sudah pergi jauh. Aku tidak dapat mengejarnya," kata Vega dikutip dari ABCNews.go, Senin (29/7/2019).

Vega mengatakan, ia ingin menerobos masuk untuk mengambil anaknya tetapi staf bandara tidak mengizinkannya.

Tak ada pilihan lain, ibunya hanya mampu menunggunya di luar dengan tenang.

Berita Rekomendasi

"Aku sangat cemas dan aku seperti, 'Ya Tuhan. Aku berharap dia baik-baik saja.' Aku berharap dia baru saja menikmati sebuah kendaraan," ungkapnya.

Lanjut ke Halaman Berikutnya

Sumber: Grid.ID
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas