Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Heboh Virus Corona, Bill Gates Peringatkan sejak Lama soal Wabah Mematikan, Sebut Seperti Perang

Jauh sebelum Virus Corona mewabah, Bill Gates seudah memperingatkan sejak lama soal wabah mematikan. Sebut persiapannya seperti perang.

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Heboh Virus Corona, Bill Gates Peringatkan sejak Lama soal Wabah Mematikan, Sebut Seperti Perang
AFP Nicolas Asfouri / AFP Photo STR
Jauh sebelum Virus Corona mewabah, Bill Gates seudah memperingatkan sejak lama soal wabah mematikan. Sebut persiapannya seperti perang. 

TRIBUNNEWS.COM - Bill Gates, pendiri Microsoft, sudah memberi peringatan soal penyakit mematikan sejak lama.

Diketahui, saat ini China tengah menghadapi Virus Corona atau 2019-nCoV yang telah menewaskan 80 orang hingga Senin (27/1/2020).

Pihak berwenang China sebelumnya telah melaporkan sebanyak 41 orang di Wuhan, pada 31 Desember 2019, menderita penyakit seperti pneumonia.

Diduga, sumber penyakit tersebut berasal dari Pasar Seafood Huanan yang menjual hewan liar dan langka untuk dikonsumsi.

Pasar Seafood Huanan yang diduga menjadi awal penyebaran Virus Corona.
Pasar Seafood Huanan yang diduga menjadi awal penyebaran Virus Corona. (Tangkap layar CNN)

Pasar tersebut kemudian ditutup satu hari setelah pihak berwenang China mengumumkan soal penyakit itu.

Baca: Terjangkit Virus Corona, 14 Negara Konfirmasi Ada Warganya Positif 2019-nCoV

Baca: FOTO-FOTO Kondisi Terkini Wuhan Pasca-Virus Corona Merebak dan Kota Diisolasi

BERITA TERKAIT

Lebih lanjut, 7 Januari 2020, pihak berwenang China mengungkapkan penyakit yang mirip pneumonia adalah tipe baru dari Virus Corona, yang kemudian diberi nama 2019-nCoV.

Virus Corona, sendiri merupakan keluarga besar virus yang biasanya menyerang saluran pernapasan.

Hingga saat ini, 14 negara telah mengonfirmasi adanya kasus Virus Corona.

Diantaranya adalah Amerika Serikat, Prancis, Nepal, Singapura, Thailand, Australia, dan lainnya.

Terkait hal tersebut, Bill Gates ternyata sudah 'meramalkan' soal penyakit mematikan yang akan menyerang dunia.

Dikutip Tribunnews dari Business Insider, Gates membahas hal tersebut dalam presentasinya pada 2018.

Saat itu, pria berusia 64 tahun ini mengatakan, kebanyakan orang-orang memiliki rasa urgensi yang kurang terkait ancaman biologis.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas