Black Box Ditemukan di Lokasi Kecelakakan Pakistan International Airlines
Black box atau perekam data penerbangan dan perekam suara kokpit ditemukan dari lokasi kecelakaan Pakistan International Airlines.
Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
Pesawat Kehilangan Daya dari Kedua Mesin
Lebih lanjut, menurut rekaman yang diunggah liveact.net, situs web yang disegani dalam memantau penerbangan, beberapa detik sebelum kecelakaan, pilot mengatakan kepada pengendali lalu lintas udara, dia kehilangan daya dari kedua mesin.
"Pesawat kami (Airbus) A320 datang dari Lahore ke Karachi dan hampir mendarat," ungkap Kepala PIA Arshad Malik dalam video yang dirilis setelah kecelakaan.
"Kata-kata terakhir yang kami dengar dari pilot kami, ada masalah teknis dan ia diberi tahu, ia mendapat landasan pacu untuk mendarat," ungkap Arshad.
"Tetapi pilot memutuskan ia ingin berkeliling," tambahnya.
Saksi mata mengatakan kepada media, pesawat kemudian dengan cepat kehilangan ketinggian dan menabrak ladnasan pacu ke lingkungan Model Colony.
Gumpalan asap hitam mengepul di atas rumah penduduk dan jalan sempit di lingkungan tersebut.
Tayangan televisi memperlihatkan beberapa bangunan hancur akibat tumbukan pesawat.
Lebih lanjut, beberapa bagian pesawat, termasuk pintu darurat berserakan di jalanan.
Secara terpisa, pihak Airbus mengatakan, jet tersebut pertama kali terbang pada 2004 lalu.
(Tribunnews.com/Andari Wulan Nugrahani)