Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jenazah Naya Rivera Ditemukan, Tak Ada Indikasi Bunuh Diri

Kantor Sheriff County Ventura mengonfirmasi jenazah bintang GLEE Naya Rivera ditemukan di Danau Piru, California selatan.

Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Jenazah Naya Rivera Ditemukan, Tak Ada Indikasi Bunuh Diri
Yahoo Lifestyle
Jenazah Naya Rivera Ditemukan, Tak Ada Indikasi Bunuh Diri 

TRIBUNNEWS.COM - Jenazah bintang GLEE Naya Rivera ditemukan di Danau Piru, California selatan.

Kabar ini dikonfirmasi oleh Kantor Sheriff County Ventura, Senin (13/7/2020).

Naya Rivera (33) menghilang sejak Rabu (8/7/2020) lalu.

"Hari ini tim pencarian kami menemukan mayat di danau," ungkap Sheriff County Venruta Bill Ayub, dikutip Tribunnews dari Entertainment Online.

Baca: BREAKING NEWS: Jenazah Naya Rivera Ditemukan

Baca: Naya Rivera Hilang di Danau Piru, Tempat Wisata di AS yang Sering Telan Korban Tenggelam

Jenazah Naya Rivera Ditemukan, Tak Ada Indikasi Bunuh Diri
Jenazah Naya Rivera Ditemukan, Tak Ada Indikasi Bunuh Diri (Yahoo Lifestyle)

"Berdasarkan lokasi di mana mayat itu ditemukan, karakteristik fisik tubuh, pakaian di tubuh dan kondisi fisik tubuh, serta tidak ada orang lain yang hilang di daerah itu, kami yakin mayat yang kami temukan adalah jenazah Naya Rivera," tegas Ayub.

"Di ditemukan di timur laut danau, dekat permukaan air," tambah Ayub.

Ayub menerangkan, kedalaman air di daerah tersebut yakni antara 35 dan 60 kaki (11 meter-19 meter) dalamnya.

Berita Rekomendasi

Di area tersebut, Ayub menambahkan, ada semak dan pohon besar juga.

Baca: Bintang Serial Glee Naya Rivera Dikabarkan Hilang di Danau Piru, Petugas Masih Lakukan Pencarian

Tak Ada Indikasi Bunuh Diri

 Lebih lanjut Ayub menerangkan tidak ada indikasi yang mencurigakan.

"Tak ada indikasi ini adalah bunuh diri," tambahnya.

Kantor Pemeriksa Medis Kabupaten Ventura akan melakukan otopsi resmi secepat mungkin.

Naya Rivera Dilaporkan Hilang, Kemungkinan Tenggelam

Sebelumnya, Naya Rivera dilaporkan hilang setelah berenang di Danau Piru, California selatan.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas