Dokter Terseksi di Instagram Pesta Tanpa Masker hingga Disebut Munafik, Sering Serukan Pakai Masker
Seorang dokter sekaligus selebgram, Mikhail Varshavski baru-baru ini dihujani kritik oleh pengikutnya di media sosial.
Penulis: Ika Nur Cahyani
Editor: Citra Agusta Putri Anastasia
TRIBUNNEWS.COM - Seorang dokter sekaligus selebgram, Mikhail Varshavski, baru-baru ini dihujani kritik oleh pengikutnya di media sosial.
Dilansir New York Post, Mikhail terkenal di sejumlah media sosial.
Dia memiliki sekitar 6,5 juta subscribers di Youtube, 3,9 juta pengikut di Instagram dan 2,9 juta pengikut di Facebook.
Bahkan, Mikhail atau dikenal dr Mike ini disebut-sebut sebagai dokter terseksi di Instagram.
Sayangnya karena kepopulerannya itu, dia menjadi bulan-bulanan warganet karena kedapatan tak menggunakan masker.
Foto-foto yang viral memperlihatkan dr Mike berpesta di sebuah kapal di Miami tanpa mengenakan masker dan jarak sosial.
Baca juga: Viral di TikTok, Dokter Reza Gladys Pernah Ungkap Perjalanan Kariernya Hingga Sukses dan Kaya Raya
Baca juga: Rajin Perawatan, Lesti Kejora Siap Nikah dengan Rizky Billar? Dokter Reza: Sekarang Berubah Banget
Padahal selama ini, dia sangat vokal soal protokol kesehatan untuk mencegah Covid-19, terutama masker menurut sebuah laporan Kamis (26/11/2020).
Dalam foto itu, dr Mike sedang berkerumun dengan sejumlah wanita berbikini di Sunset Harbour.
Acara itu merupakan pesta ulang tahunnya yang ke-31.
Mikhail juga tertangkap kamera sedang berpose telanjang dada dan memegang leher salah satu wanita berbikini di sana tanpa mengenakan masker.
Foto-foto ini langsung memicu kemanarahan dari penggemarnya.
Bahkan, dia sampai disebut munafik, sebagaimana dilaporkan Daily Mail.
"Saya tahu ini hidup Anda dan Anda dapat melakukan apa yang Anda inginkan, tetapi Anda telah memilih untuk menjadi figur publik."
"Dan karena itu dan profesi Anda, Anda memegang standar yang lebih tinggi," tulis seorang pengikut, Irisheyez, di Reddit.
"Kamu seharusnya menjadi contoh. Saya mengagumi dan menghormati Anda. Sekarang semuanya hilang," tambahnya.
Baca juga: Korea Selatan Gagalkan Upaya Korea Utara Meretas Data Produsen Vaksin Covid-19
Mikhail dinobatkan sebagai 'sexiest doctor alive' oleh majalah People pada 2015 silam.
Sejak musim semi lalu, dia sering mengimbau masyarakat agar menggunakan masker.
Ajakan itu dia lakukan baik di media sosial maupun televisi komersial.
"Tolong, jika Anda pergi keluar di depan umum dan akan berada di sekitar orang lain, kenakan masker. Tidak masalah apakah itu sutra, katun atau masker bedah," katanya.
"Tujuan dari masker ini adalah untuk membatasi tetesan pernapasan yang Anda keluarkan," katanya kepada Maria Bartiroma di Fox Business pada Juli lalu.
"Dengan memakai masker, pada dasarnya Anda membatasi penyebaran (virus) ke komunitas."
Dalam percakapan dengan Dr. Fauci yang diposting di Youtube, dia menambahkan, "Jarak sosial sangat penting. Begitulah cara kami mengontrol penyebaran virus ini."
Dr Mike bekerja sebagai dokter perawatan primer di Chatham, New Jersey.
Baca juga: Berpidato pada Pasukan AS, Trump: Pengiriman Vaksin Virus Corona Dimulai Minggu Depan
Baca juga: Dokter tim Bhayangkara FC Pahami Usia Serdy Ephy Fano Masih Labil dan Gampang Tergoda
Dia terbang dari New York City ke Miami untuk merayakan ulang tahunnya pada 12 November lalu.
"Ketika Anda menjadi pemberi pengaruh medis yang sangat besar dan berkembang, yang diandalkan banyak orang untuk informasi medis sehubungan dengan pandemi, itu bukan penampilan yang bagus," kata seorang pengikutnya.
Seorang perwakilan dr Mike pada Kamis lalu mengklaim bahwa Mikhail hanya melepas masker untuk berenang.
"Dr. Varshavski melepas maskernya hanya saat masuk dan keluar dari air, juga sesuai dengan pedoman CDC tentang masker basah."
"Kapal itu milik pribadi," bunyi pernyataan itu.
Perwakilan dr Mike itu dikaitkan dengan sumber yang dekat dengan sang dokter.
"Dr. Varshavski selalu dan mendukung pemakaian masker dan keamanan di tengah pandemi."
"Semua pedoman CDC federal, negara bagian dan lokal yang terkait dengan perjalanan dan keselamatan COVID-19 diikuti, termasuk kapasitas kapal, pengujian, dan kembali ke protokol NYS," tambahnya.
(Tribunnews/Ika Nur Cahyani)