Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kecelakaan Mobil Tesla di Texas Menewaskan 2 Orang Tanpa Ada yang Menyetir, Investigasi Dilakukan

Regulator keamanan Amerika Serikat akan menyelidiki insiden fatal yang melibatkan mobil Tesla yang menabrak pohon pada Sabtu (17/4/2021) lalu.

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Sri Juliati
zoom-in Kecelakaan Mobil Tesla di Texas Menewaskan 2 Orang Tanpa Ada yang Menyetir, Investigasi Dilakukan
Twitter @MattKHOU
Kecelakaan mobil Tesla Model S di Houston, Texas AS. Regulator keamanan Amerika Serikat akan menyelidiki insiden fatal yang melibatkan mobil Tesla tanpa sopir yang menabrak pohon pada Sabtu (17/4/2021) lalu. 

TRIBUNNEWS.COM - Regulator keamanan Amerika Serikat akan menyelidiki insiden fatal yang melibatkan mobil Tesla yang menabrak pohon pada Sabtu (17/4/2021) lalu.

Dilansir Business Insider, tak ada orang di kursi sopir saat kecelakaan terjadi.

Dalam pernyataan yang dikirim melalui email kepada Insider pada hari Senin (19/4/2021), Administrasi Keselamatan Lalu Lintas Jalan Raya Nasional (NHTSA) mengatakan akan meninjau insiden itu.

"NHTSA mengetahui kecelakaan tragis yang melibatkan kendaraan Tesla di Houston, Texas," kata badan itu.

"NHTSA segera meluncurkan tim Investigasi Kecelakaan Khusus untuk menyelidiki kecelakaan itu."

"Kami secara aktif terlibat dengan penegak hukum lokal dan Tesla untuk mempelajari lebih lanjut tentang detail kecelakaan itu."

"Dan kami akan mengambil langkah yang sesuai saat kami memiliki lebih banyak informasi."

Berita Rekomendasi

Baca juga: Apa itu Bitcoin? Mata Uang Digital yang Bisa Digunakan untuk Beli Mobil Tesla

Baca juga: Transmisi di Mobil Listriknya Pakai Layar Sentuh, Tesla Kembail Tuai Kontroversi

Badan Keselamatan Transportasi Nasional, yang meninjau insiden transportasi sipil, juga akan mengirim dua penyelidik untuk meninjau kecelakaan itu dan kebakaran pasca-kecelakaan, katanya Senin.

Kronologi Kecelakaan Mobil Tesla Tanpa Sopir

Insiden itu terjadi pada Sabtu malam di Spring, Texas, ketika sebuah mobil Tesla gagal berbelok dan akhirnya keluar dari jalan raya, menabrak pohon lalu terbakar, lapor stasiun televisi lokal KHOU.

Responden pertama menemukan mayat dua pria di dalam mobil yang hangus itu.

Satu korban berada di kursi penumpang depan dan satu lagi di kursi belakang.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas