POPULER Internasional: Wanita Lahirkan Bayi Kembar 9 | Oposisi India Serukan Lockdown Total
Berita populer Tribunnews di kanal Internasional dalam 24 jam terakhir, di antaranya seorang wanita di Afrika Barat yang melahirkan bayi kembar 9.
Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
TRIBUNNEWS.COM - Berita populer Tribunnews di kanal Internasional dalam 24 jam terakhir terangkum di sini.
Seorang wanita di Mali, Afrika Barat, melahirkan bayi kembar 9.
Di Korea Utara, tiga remaja Korea Utara dihukum karena terpengaruh budaya K-Pop Korea Selatan.
Malaysia tengah mengalami kelelahan pandemi, ruang ICU untuk pasien Covid-19 nyaris penuh.
Sementara itu di India, jumlah kasus Covid-19 telah mencapai 20 juta kasus, oposisi serukan lockdown total.
1. Wanita asal Mali Lahirkan Bayi Kembar 9, sebelumnya Hanya Ada 7 Janin yang Terlihat di USG
Seorang wanita asal Mali, Afrika Barat, melahirkan bayi kembar sembilan atau nonuplet.
Sebelumnya, dokter melihat hanya ada 7 janin saat pemeriksaan USG.
Saat persalinan rupanya ada sembilan bayi yang lahir.
Dilansir Mirror, wanita 25 tahun bernama Halima Cisse menjadi pusat perhatian Afrika Barat setelah ia melahirkan 9 orang anak.
Halima melahirkan dengan operasi sesar pada Selasa (4/5/2021).
Dokter yang merawatnya awalnya mengira Halima akan melahirkan tujuh bayi setelah dia menjalani USG.
Halima menghabiskan dua minggu di Rumah Sakit Point G di ibu kota Mali, Bamako.
Ia kemudian dipindahkan ke Maroko setelah mendapat perhatian Presiden Transisi Mali Bah N'Daw.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.