Harimau, Beruang, dan Musang di Kebun Binatang California Disuntik Vaksin Covid-19
Kebun Binatang di San Francisco Bay Area, Australia memvaksinasi sejumlah satwa koleksinya.
Penulis: Ika Nur Cahyani
Editor: Garudea Prabawati
Kebun Binatang San Diego mulai menginokulasi primata pada Januari setelah wabah Covid-19 menyerang kawanan gorila di Safari Park.
Kera besar berbagi 98 persen DNA mereka dengan manusia dan sangat rentan.
Sama halnya dengan kucing.
Kasus Covid-19 pada hewan yang telah dikonfirmasi termasuk diantaranya gorila, harimau, dan singa di kebun binatang.
Kucing dan anjing domestik juga terpapar virus ini.
Baca juga: Singapura Perketat Aturan Pembatasan Bagi Turis Dari Australia Seiring Lonjakan Kasus Covid-19
Baca juga: Dikritik karena Program Vaksinasi Covid Terlambat, Australia Kini Hadapi Penguncian Baru
Covid-19 yang mulai merebak sejak tahun lalu, telah menjangkiti 184,2 juta orang di dunia.
Menurut catatan Worldometers pada Minggu (4/7/2021), hingga saat ini ada 3,9 kematian terkait wabah global ini.
Sementara itu 168,6 juta orang dinyatakan sembuh.
Amerika Serikat berada di urutan ke-1 dunia dalam jumlah kasus infeksi Covid-19.
Jumlah total kasus infeksi sebanyak 34,5 juta.
Kemudian 621 ribu orang telah meninggal dunia terkait pandemi dan 29 juta lebih berhasil sembuh.
Berita terkait Virus Corona
(Tribunnews/Ika Nur Cahyani)