Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Embun Buatan di Jalanan Tokyo Antisipasi Cuaca Panas di Jepang

Pemda Tokyo telah mengantisipasi dengan jalanan Mist (jalan embun) di beberapa tempat, sehingga para pejalan kaki bisa istirahat.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Embun Buatan di Jalanan Tokyo Antisipasi Cuaca Panas di Jepang
Koresponden Tribunnews.com/Richard Susilo
Jalan khusus berembun di tengah hari saat cuaca panas terik di Jepang sangat membantu para pejalan kaki. 

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Jepang

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Cuaca di Jepang semakin panas dengan rata-rata suhu 33 derajat celcius. Namun di Tokyo cuaca hingga mencapai 35 derajat Celcius dan akan terus memanas hingga diperkirakan bisa mencapai 40 derajat celcius.

Pemda Tokyo telah mengantisipasi dengan jalanan Mist (jalan embun) di beberapa tempat, sehingga para pejalan kaki bisa istirahat.

Motoaki Takekawa, seorang pejabat di divisi lingkungan atmosfer Badan Meteorologi Jepang mengakui panasnya Jepang saat ini.

"Staf medis ditempatkan di tempat-tempat berisiko terkena penyakit panas, karena badanya peralatan pelindung ekstra mereka," papar Takeyama.

Jalan khusus berembun di tengah hari saat cuaca panas terik di Jepang sangat membantu para pejalan kaki.
Jalan khusus berembun di tengah hari saat cuaca panas terik di Jepang sangat membantu para pejalan kaki. (Koresponden Tribunnews.com/Richard Susilo)

Bahkan minggu lalu sudah ada seorang kakek sekitar 70 tahun meninggal kepanasan ditemukan di dalam truknya.

Menurut Shoji Yokobori, petugas medis yang bertanggung jawab atas tempat kejuaraan angkat besi mengakui adanya beban alat pelindung diri di saat panas seperti sekarang.

Berita Rekomendasi

"APD (Alat Pelindung Diri) sangat sulit," katanya.

Baca juga: Serangan Panas di Jepang, Suhu Mencapai 35 Derajat Celcius, Masyarakat Diminta Waspada Dehidrasi

"Kita mungkin terkena serangan panas kalau tidak hati-hati," tambahnya.

Beberapa jalanan khusus bagi pejalan kaki ditutupi dengan pepohonan dan disemprotkan embun buatan khusus yang memang menyejukkan sekali bila kita berada di dekatnya.

Tak heran para pejalan kaki berhenti sejenak di jalan mist tersbeut untuk menyejukkan badannya sambil disemprot embun buatan itu.

Berapa biaya embun buatan tersebut?

Biayanya mencapai 80 juta yen untuk beberapa tempat di Tokyo dan selesai dibuat 15 Maret 2021.

Sementara itu beasiswa (ke Jepang) dan upaya belajar bahasa Jepang yang lebih efektif melalui aplikasi zoom terus dilakukan bagi warga Indonesia secara aktif dengan target belajar ke sekolah di Jepang. Info lengkap silakan email: info@sekolah.biz dengan subject: Belajar bahasa Jepang.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas