Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bocah WNI Meninggal di Jepang, Tenggelam di Hulu Bendungan Nosugawa Prefektur Shiga

Jenazah bocah itu ditemukan petugas setelah ada laporan yang masuk ke panggilan telepon 119 (emergency ambulance dan pemadam kebakaran), Rabu.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Bocah WNI Meninggal di Jepang, Tenggelam di Hulu Bendungan Nosugawa Prefektur Shiga
Foto Wikipedia
Markas Kepolisian Prefektur Shiga Jepang. 

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Jepang

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Seorang bocah berusia 7 tahun warga negara Indonesia (WNI) ditemukan meninggal setelah tenggelam di hulu Bendungan Nosugawa di Okawara, Tsuchiyama-cho, Kota Koka, Prefektur Shiga, Jepang.

Jenazah bocah itu ditemukan petugas setelah ada laporan yang masuk ke panggilan telepon 119 (emergency ambulance dan pemadam kebakaran), Rabu (11/8/2021) sekitar pukul 09.55.

Menurut polisi Prefektur Shiga, bocah itu adalah warga negara Indonesia dan merupakan siswa kelas satu di Kota Nishio, Prefektur Aichi bernama, Michael Katsuo Jonathan Siahaan (7).

Baca juga: Bocah Berusia 10 Tahun Tewas Tenggelam di Laut Lhoknga

Kematian dikonfirmasi di rumah sakit tempat korban dipindahkan.

Menurut pihak pemadam kebakaran, beberapa keluarga telah melakukan barbeque di tepi sungai terdekat sejak pagi pada saat kejadian.

Sementara itu beasiswa (ke Jepang) dan upaya belajar bahasa Jepang yang lebih efektif melalui aplikasi zoom terus dilakukan bagi warga Indonesia secara aktif dengan target belajar ke sekolah di Jepang. Info lengkap silakan email: info@sekolah.biz dengan subject: Belajar bahasa Jepang.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas