Video Detik-detik Wapres Afghanistan Kabur Pakai Helikopter Dikawal Sejumlah Pria Bersenjata
Wapres Afghanistan dan Ahmad Massoud menggalang perlawanan terakhir pada Taliban dari Lembah Panjshir.
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, KABUL - Wakil Presiden (Wapres) Afghanistan Amrullah Saleh dan putranya Ahmad Massoud meninggalkan Kabul Ibu Kota Afghanistan dan menuju Lembah Panjshir.
Mereka juga membawa semua komandan anti-Taliban yang tersisa ke Lembah Panjshir.
Video Wapres Afghanistan kabur menggunakan helikopter diunggah oleh Jurnalis Zee News India pada 17 Agustus 2021.
Wapres Afghanistan dan Ahmad Massoud menggalang perlawanan terakhir pada Taliban dari Lembah Panjshir.
Lembah Panjshir merupakan wilayah yang belum dikuasai oleh Taliban.
Tampak juga bersama mereka sejumlah pengawal pribadi sambil menenteng senjata.
Sebelumnya, Wapres Afghanistan bersumpah untuk melawan Taliban.
Hal ini ia ungkap di akun Twitternya.
“Saya tidak akan pernah, tidak akan pernah & dalam keadaan apa pun tunduk pada teroris dI Taliban. Saya tidak akan pernah mengkhianati jiwa & warisan pahlawan saya Ahmad Shah Masoud, komandan, legenda & pemandu. Saya tidak akan mengecewakan jutaan orang yang mendengarkan saya. Saya tidak akan pernah berada di bawah satu langit-langit dengan Taliban. TIDAK PERNAH," tulis Amrullah dikutip dari akun Twittternya.
Presidennya bantah kabur
Sementara itu, Presiden Afghanistan Ashraf Ghani yang sempat dikabarkan kabur dari negara saat Taliban masuk ibu kota Kabul, kini muncul ke publik.
Bicara dari lokasi pengasingannya di Uni Emirat Arab, Ghani mengaku meninggalkan Kabul untuk mencegah pertumpahan darah.
Dilansir Al Jazeera, dia juga membantah tuduhan telah membawa kabur uang senilai ratusan juta dolar dalam perjalanannya ke luar negeri.
Terjadi Pertumpahan Darah
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.