Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Krisis Perbatasan Belarus-Polandia, Vladimir Putin Bela Presiden Lukashenko

Warsawa menuduh Minsk mendorong para migran untuk menyeberang ke blok itu melalui Belarusia, sesuatu yang ditolak otoritas Belarusia.

Editor: Setya Krisna Sumarga
zoom-in Krisis Perbatasan Belarus-Polandia, Vladimir Putin Bela Presiden Lukashenko
Global Look Press/Kremlin Pool/Castello-Ferbos/Godong
Presiden Rusia Vladimir Putin (kiri) dan ilustrasi gambar obat terlarang (kanan). 

TRIBUNNEWS.COM, WARSAWA – Perdana Menteri Polandia Mateusz Morawiecki menuduh Presiden Belarusia Alexander Lukashenko meluncurkan perang hibrida melawan Uni Eropa.

Belarussia membiarkan ratusan migran yang sebagian besar berasal dari Timur Tengah dan Afrika berkumpul di sepanjang perbatasan Belarusia- Polandia selama berminggu-minggu dalam upaya masuk ke UE.

Warsawa menuduh Minsk mendorong para migran untuk menyeberang ke blok itu melalui Belarusia, sesuatu yang ditolak otoritas Belarusia.

"Ini adalah upaya terbesar untuk mengacaukan Eropa dalam 30 tahun," tweet Morawiecki, Minggu (21/11/2021).  Ia berjanji Polandia akan tidak menyerah pada pemerasan dan akan melakukan segalanya untuk mempertahankan perbatasan UE.

Baca juga: Bentrokan di Perbatasan Belarusia-Polandia, Pengungsi Lempar Batu ke Penjaga, Dibalas Gas Air Mata

Baca juga: Presiden Belarusia Sebut Tentaranya Mungkin Bantu Para Pengungsi Memasuki Uni Eropa

Baca juga: Anggota Dewan Keamanan PBB Perdebatkan Nasib Pengungsi di Perbatasan Belarus-Polandia

"Polandia, Latvia, Lithuania, dan Estonia membutuhkan dukungan. Kita harus berdiri bersama untuk membela Eropa,” tambah Mateusz Morawiecki.

Pernyataan itu muncul setelah Lukashenko mengatakan dalam sebuah wawancara dengan BBC Jumat lalu, "sangat mungkin" pasukannya atau "mungkin seseorang" telah membantu para migran menyeberang ke Uni Eropa.

"Saya mengatakan kepada mereka [UE] saya tidak akan menahan migran di perbatasan, menahan mereka di perbatasan,” kata Lukashenko.

Berita Rekomendasi

“Jika mereka terus datang mulai sekarang, saya tetap tidak akan menghentikan mereka, karena mereka tidak akan datang ke rumah saya. Mereka akan pergi ke negara Anda. Tapi saya tidak mengundang mereka ke sini. Sejujurnya, saya tidak ingin mereka melalui Belarus", kata Lukashenko.

Dia menyampaikan keterangan itu ketika para penjaga perbatasan Polandia melaporkan upaya penyeberangan baru, termasuk oleh "kelompok yang sangat agresif yang terdiri dari sekitar 100 migran".

Presiden Rusia Vladimir Putin awal pekan ini menuduh, negara-negara barat menggunakan krisis imigrasi yang sedang berlangsung di perbatasan Belarus-Polandia sebagai dalih meningkatkan tekanan terhadap Belarus, tetangga dan sekutu Rusia.

"Pada saat yang sama, mereka melanggar kewajiban mereka sendiri di bidang kemanusiaan," tambah Putin yang berusaha keras membela Presiden Belarus Alexander Lukashenko.

Presiden Putin mengutuk Polandia karena menggunakan metode kasar terhadap para migran yang mencoba melintasi perbatasan.

Putin mengingatkan Warsawa atas penggunaan alat antihuru hara semacam itu ketika penegak hukum Ukraina berjuang menahan perusuh pada 2014.

"Saya hanya kasihan pada anak-anak. (Pasukan Polandia) menyemprotkan air dan gas air mata di sana, melempar granat di sana. Helikopter terbang di sepanjang perbatasan dan (sisi Polandia) menyalakan sirene di malam hari," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas