Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Rusia Tutup Wilayah Udara untuk Bulgaria, Polandia dan Republik Ceko

Penerbangan dari negara-negara ini sekarang hanya dapat dilakukan dengan izin khusus dari badan federal atau Kementerian Luar Negeri Rusia.

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Rusia Tutup Wilayah Udara untuk Bulgaria, Polandia dan Republik Ceko
AFP/ARIS MESSINIS
Seorang wanita menangis saat dia duduk di luar sebuah bangunan yang rusak akibat pemboman di kota Kharkiv, Ukraina timur pada 24 Februari 2022, saat angkatan bersenjata Rusia melancarkan invasi militer ke Ukraina. - Presiden Rusia melancarkan invasi skala penuh ke Ukraina pada 24 Februari, menewaskan puluhan orang dan memaksa ratusan orang melarikan diri demi nyawa mereka di negara tetangga yang pro-Barat itu. Serangan udara Rusia menghantam fasilitas militer di seluruh negeri dan pasukan darat bergerak dari utara, selatan dan timur, memicu kecaman dari para pemimpin Barat dan peringatan sanksi besar-besaran. (Photo by Aris Messinis / AFP) 

Laporan Wartawan Tribunnews, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM, MOSKWA - Rusia telah menutup wilayah udaranya untuk pesawat dari Bulgaria, Polandia dan Republik Ceko sebagai tanggapan atas tindakan tidak bersahabat dari otoritas penerbangan mereka.

Pernyataan ini disampaikan oleh Badan Federal untuk Transportasi Udara Rusia, dalam sebuah pernyataan pada Sabtu kemarin.

"Mengingat tindakan tidak bersahabat yang diambil oleh otoritas penerbangan Bulgaria, Polandia dan Republik Ceko, pembatasan diberlakukan pada maskapai mereka dan maskapai yang terdaftar di negara-negara ini pada 26 Februari 2022, pukul 15.00 waktu Moskwa, yang menyangkut penerbangan ke Rusia dan penerbangan transit melalui wilayah udara Rusia," bunyi pernyataan itu.

Baca juga: Jepang Khawatir Perang Rusia-Ukraina Memicu China Melakukan Ekspansi Laut

Dikutip dari laman TASS, Minggu (27/2/2022), lembaga tersebut menunjukkan bahwa langkah itu sebagai bentuk tindakan pembalasan yang diambil sesuai dengan hukum internasional.

Penerbangan dari negara-negara ini sekarang hanya dapat dilakukan dengan izin khusus dari badan federal atau Kementerian Luar Negeri Rusia.

Menurut laporan sebelumnya, Bulgaria, Republik Ceko dan Polandia menutup wilayah udara mereka untuk pesawat Rusia sebagai tanggapan atas operasi militer khusus Rusia di Ukraina.

Berita Rekomendasi

Begitu pula dengan Inggris yang juga menutup wilayah udaranya ke Rusia.

Sebagai balasannya, Rusia juga melarang pesawat Inggris menggunakan wilayah udaranya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas