Hari Tanpa Tembakau Sedunia 31 Mei 2022, WHO Rilis 4 Poin Penting dan Dampak Negatif Tembakau
Hari Tanpa Tembakau Sedunia 31 Mei 2022, WHO rilis 4 poin penting Hari Tanpa Tembakau Sedunia, ajakan berhenti merokok dan dampak negatif tembakau.
Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Whiesa Daniswara
Merehabilitasi tanah setelah pertanian tembakau membutuhkan biaya yang mahal.
3. Mempengaruhi Persediaan Air
Seluruh siklus hidup sebatang rokok membutuhkan sekitar 3,7 liter air, ini termasuk penanaman, pembuatan, distribusi, penggunaan, dan pembuangan.
Rata-rata perokok bisa menghemat hingga 74 liter air per hari jika mereka berhenti merokok.
Tahap penanaman tembakau saja membutuhkan jumlah air yang sama dengan yang dibutuhkan seseorang untuk satu tahun penuh.
Sekarang diketahui bahwa filter rokok (puntung rokok) adalah zat paling berpolusi dan beracun yang ditemukan di badan air.
Dibutuhkan puntung rokok sekitar 10 tahun untuk terurai, memberikan waktu bagi nikotin dan bahan kimia untuk merembes ke ekosistem sekitarnya.
Sebuah studi dari EPA menyimpulkan bahwa ketika puntung rokok direndam dalam air tawar selama 96 jam, kurang lebih setengah ikan mati.
4. Mencemari Udara
Untuk memproduksi satu batang rokok, 14 gram CO2 dikeluarkan sepanjang siklus hidupnya.
Produksi tembakau menyumbang hampir 84 juta metrik ton emisi setara CO2 setiap tahun. Itu setara dengan 280.000 roket yang diluncurkan ke luar angkasa.
Asap tembakau berkontribusi pada tingkat polusi udara yang lebih tinggi dan mengandung tiga jenis gas rumah kaca.
Kandungan tersebut adalah karbon dioksida, metana, dan dinitrogen oksida, yang mencemari lingkungan dalam dan luar ruangan.
(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)
Artikel lain terkait Hari Tanpa Tembakau Sedunia