Vladimir Putin: Rusia dan Korea Utara akan Memperluas Hubungan Bilateral
Rencana tersebut diketahui publik setelah kantor berita Korea Utara KCNA mengatakan bahwa presiden Kim Jong Un menerima surat dari Vladimir Putin
Penulis: Namira Yunia Lestanti
Editor: Muhammad Zulfikar
Laporan Wartawan Tribunnews.com Namira Yunia Lestanti
TRIBUNNEWS.COM, MOSCOW – Presiden Rusia Vladimir Putin diketahui tengah merencanakan perluasan hubungan bilateral yang komprehensif dan konstruktif antara Moskow dan Pyongyang.
Rencana tersebut diketahui publik setelah kantor berita Korea Utara KCNA mengatakan bahwa presiden Kim Jong Un menerima surat dari Vladimir Putin pada hari Senin (15/8/2022), surat tersebut dikirimkan Putin bertepatan dengan peringatan 77 tahun berakhirnya pendudukan Jepang di semenanjung Korea.
“Putin mengatakan hubungan yang lebih erat akan menjadi kepentingan kedua negara. Rusia akan membantu memperkuat keamanan dan stabilitas Semenanjung Korea dan kawasan Asia Timur Laut,” jelas kantor berita Korea Utara KCNA.
Baca juga: Rusia Tuding Pasukan Ukraina Tembaki Warga di Dekat PLTN Zaporizhzhia, Satu Warga Sipil Tewas
Melansir dari Al Jazeera, surat tersebut sengaja dibuat Putin dengan tujuan untuk memperkuat hubungan persahabatan antara Moskow dan Pyongyang.
Sebagai informasi sebelum Putin mengirimkan surat kepada Kim hubungan Rusia dan Korea Utara telah terjalin lama, tepatnya sejak perang dunia II dimana saat itu semenanjung Korea diduduki oleh Jepang.
Hubungan keduanya kian mesra ketika Rusia dan Korea Utara menandatangani kesepakatan kerjasama pada tahun 2019 silam.
Tak hanya itu Kim bahkan mendukung upaya Rusia untuk memisahkan Republik Rakyat Donetsk (DPR) dan Republik Rakyat Luhansk (LPR) dari Ukraina. Dengan mengirimkan tenaga kerja untuk membantu merekonstruksi dua wilayah tersebut.
“Korea Utara mengakui dua republik rakyat yang memisahkan diri yang didukung Rusia di Ukraina timur sebagai negara merdeka, dan para pejabat kini tengah meningkatkan prospek pekerja Korea Utara untuk dikirim ke daerah tersebut guna membantu konstruksi” tulis Kim pada kantor berita KCNA.
Baca juga: Korea Utara Klaim Kemenangan Melawan Covid-19
Belum diketahui kerjasama apa yang akan dijalin Putin dengan Korea Utara pada kesempatan kali ini, namun menurut informasi yang beredar kerjasama keduanya ditujukan untuk menggagalkan ancaman dan provokasi dari pasukan militer Amerika Serikat dan sekutunya.