Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jadwal Prosesi Pemakaman Ratu Elizabeth II, Dimakamkan di Samping sang Suami, Pangeran Philip

Berikut ini rincian jadwal prosesi pemakaman Ratu Elizabeth II. puncak prosesi pemakaman Ratu Elizabeth II adalah hari ini, Senin (19/9/2022)

Penulis: Tartila Abidatu Safira
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Jadwal Prosesi Pemakaman Ratu Elizabeth II, Dimakamkan di Samping sang Suami, Pangeran Philip
bbc.com
Potret Ratu Elizabeth II terbaru dan Peti Jenazah Ratu Elizabeth II - Berikut ini jadwal prosesi pemakaman Ratu Elizabeth II. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini jadwal prosesi pemakaman Ratu Elizabeth II.

Dikutip dari situs resmi kerajaan Inggris, royal.uk, puncak prosesi pemakaman Ratu Elizabeth II adalah hari ini, Senin (19/9/2022) dimulai pukul 11 pagi waktu London.

Ratu Elizabeth II akan dimakamkan di Westminster Abbey, disebelah mendiang suaminya, pangeran Philip.

Jenazah Ratu Elizabeth II akan diiringi keluarga kerajaan Inggris, yaitu Raja Charles III, Permaisuri Camillia, Pangeran William, Putri Catherine, Putri Charlotte dan Pangeran George.

Prosesi pemakaman Ratu Elizabeth II akan disiarkan langsung di TV, radio, dan channel YouTube The Royal Family's.

Serangkaian prosesi pemakaman Ratu Elizabeth II akan dihadiri oleh sebagian besar pemimpin tiap negara, seperti Presiden Joe Biden dan Ibu Negara Jill Biden.

Baca juga: Siaran Pemakaman Ratu Elizabeth II Pecah Rekor, Terlaris dalam Sejarah Pertelevisian di Inggris

Selain itu juga dihadiri para pemimpin Italia, Jepang, Jerman, Selandia Baru, Kanada, Kenya, Australia dan lainnya.

BERITA REKOMENDASI

Sebelumnya, peti mati Ratu Elizabeth II berada di Westminster Hall selama 10 hari, dimulai pada Rabu (14/9/2022).

Banyak warga Inggris berkabung dan memberikan karangan bunga untuk sang ratu di Westminster Hall.

Simak jadwal prosesi pemakan Ratu Elizabet II sesuai waktu London, dikutip dari time.com

Pemakaman Ratu Elizabeth II

- 06.30 (1.30 ET)


Pintu Westminster Hall di House of Parliament, tempat Ratu Elizabeth II disemayamkan

- 10.44 (05.44 ET)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas