Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Sosok Hadis Najafi, Tewas Ditembak Polisi Saat Unjuk Rasa Besar-besaran di Iran

Menurut Masih Alinejad, Hadis Najafi ditembak sebanyak enam kali oleh pasukan keamanan Iran pada Rabu (21/9/2022).

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Sosok Hadis Najafi, Tewas Ditembak Polisi Saat Unjuk Rasa Besar-besaran di Iran
Capture Youtube/Foto Kolase
Sosok Hadis Najafi 

Dilansir dari ABC, Jumat (23/9/2022), Mahsa Amini mengalami koma selama berada dalam tahanan dan meninggal tiga hari kemudian.

Kematian Mahsa Amini menyulut demonstrasi besar-besaran di Iran, termasuk di Kota Karaj, yang diikuti oleh Hadis Najafi.

"Dia baru berusia 20 tahun," ujar saudara Hadis kepada Masih Alinejad.

"Hatinya hancur karena Mahsa Amini. Dia bilang dia tidak akan tinggal diam. Mereka membunuhnya dengan enam peluru," imbuh dia.

Tewas Ditembak 6 Peluru

Hadis Najafi tewas ditembak enam peluru saat demo Iran.

Dia tidak mengenakan jilbab saat ditembak.

Berita Rekomendasi

Jurnalis dan advokat hak-hak perempuan Masih Alinejad mengatakan, Hadis Najafi ditembak enam kali oleh aparat keamanan saat berdemo di Karaj.

Hadis Najasi, aktivis feminim di Iran yang berusia 20 tahun tewas dalam aksi demo pada Minggu (25/9/2022).
Hadis Najasi, aktivis feminim di Iran yang berusia 20 tahun tewas dalam aksi demo pada Minggu (25/9/2022). (Istimewa/Twitter)

Iran Wire melaporkan, Hadis Najafi usai tewas langsung menjadi simbol terbaru tragedi tersebut.

Curahan kesedihan dan pembangkangan menjadi ciri demo Iran sejak dimulai secara nasional pada 16 September 2022.

Menurut laporan media-media yang dihimpun Iran Wire, Hadis Najafi menderita luka di perut, leher, jantung, dan tangan pada 21 September 2022.

Setelah ditembak oleh aparat keamanan dia dibawa ke Rumah Sakit Ghaem, tetapi nyawanya tak tertolong.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas