Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Update Perang Rusia-Ukraina Hari ke-252: Moskow Luncurkan 4 Rudal dan 26 Serangan Udara ke Kyiv

Pasukan Rusia meluncurkan empat rudal dan 26 serangan udara, dan melakukan 27 serangan sistem roket peluncuran ganda di lebih dari 20 pemukiman.

Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Update Perang Rusia-Ukraina Hari ke-252: Moskow Luncurkan 4 Rudal dan 26 Serangan Udara ke Kyiv
AFP/MIKHAIL KLIMENTYEV
Foto ini diambil pada 20 Oktober 2022, menunjukkan Presiden Rusia Vladimir Putin (ke-3) dan Menteri Pertahanan Sergei Shoigu (tengah) memeriksa peralatan saat mereka bertemu dengan tentara selama kunjungan di pusat pelatihan militer Distrik Militer Barat untuk mengerahkan pasukan cadangan, di luar kota Ryazan. - Pasukan Rusia meluncurkan empat rudal dan 26 serangan udara, dan melakukan 27 serangan sistem roket peluncuran ganda di lebih dari 20 pemukiman. (Photo by Mikhail Klimentyev / Sputnik / AFP) 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini serangkaian peristiwa perang Rusia dan Ukraina yang memasuki hari ke-252 Rabu (2/11/2022), dikutip dari The Guardian.

Zelensky bertemu dengan Komisaris Uni Eropa untuk urusan energi

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky bertemu dengan Komisaris Uni Eropa (UE) untuk urusan energi Kadri Simson.

Zelensky mengatakan bahwa Rusia telah merusak sekitar 40 persen infrastruktur energi Ukraina, khususnya pembangkit listrik termal dan pembangkit listrik tenaga air.

Akibat serangan Rusia, Ukraina terpaksa menghentikan ekspor listrik ke Eropa.

Titik pemanas di kota

Baca juga: Pertempuran di Kherson Memanas, Pasukan Ukraina Berusaha Tembus Pertahanan Rusia

Wali Kota Kyiv Vitali Klitschko mengatakan sedang bersiap untuk membuka sekitar 1.000 titik pemanas umum untuk penduduk kota.

Berita Rekomendasi

Koridor ekspor gandum

Zelensky menegaskan pertahanan jangka panjang diperlukan untuk koridor ekspor gandum Ukraina dan dunia harus menanggapi dengan tegas setiap upaya Rusia untuk mengganggunya.

Lebih banyak kapal dimuat meskipun Moskow menangguhkan partisipasinya dalam kesepakatan yang ditengahi PBB.

Kapal gandum bergerak berkat kerja Turki dan PBB

Zelensky mengatakan kapal-kapal bergerak keluar dari pelabuhan Ukraina dengan kargo mereka berkat kerja Turki dan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

Baca juga: Pasokan Pangan Dunia Terancam Pasca Rusia Tarik Diri dari Kesepakatan Gandum Laut Hitam

Sebuah kapal kargo Suriah  Laodicea membawa gandum curian telah berlabuh di Lebanon, misi diplomatik Ukraina di Timur Tengah mengatakan pada Kamis (28/7/2022).
Sebuah kapal kargo Suriah Laodicea membawa gandum curian telah berlabuh di Lebanon, misi diplomatik Ukraina di Timur Tengah mengatakan pada Kamis (28/7/2022). (Twitter)

Turki dan PBB merupakan dua perantara utama perjanjian ekspor gandum 22 Juli.

Menlu Ukriana gambarkan serangan Rusia sebagai genosida

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas