Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Raja Charles III Bagi 10.000 Tiket Konser Gratis di Hari Penobatannya di Kastil Windsor

Raja Charles III membagikan 10.000 tiket konser gratis di hari penobatannya di Kastil Windsor pada Mei mendatang. Penerima tiket harus daftar dahulu.

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Nuryanti
zoom-in Raja Charles III Bagi 10.000 Tiket Konser Gratis di Hari Penobatannya di Kastil Windsor
AFP/DANIEL LEAL
Raja Inggris Charles III dan Permaisuri Camilla menyambut orang banyak saat mereka tiba di Istana Buckingham di London, pada 9 September 2022, sehari setelah Ratu Elizabeth II meninggal pada usia 96 tahun. Raja Charles III membagikan 10.000 tiket konser gratis di hari penobatannya di Kastil Windsor pada Mei mendatang. 

TRIBUNNEWS.COM - Konser penobatan Raja Charles III di Kastil Windsor, Inggris, akan bebas dihadiri oleh 10.000 orang yang menjadi pemenang surat suara.

Pengumuman penerima tiket gratis akan dilakukan oleh BBC, menjelang konser yang akan berlangsung pada 7 Mei 2023, sehari setelah penobatan Raja Charles pada 6 Mei 2023.

Kemudian, akan ada Hari Libur Bank satu kali pada 8 Mei untuk mengakhiri perayaan, yang diharapkan akan dimulai seminggu penuh sebelumnya.

Konser akan berlangsung di halaman timur Kastil Windsor yang luas.

Konser ini akan menampilkan orkestra kelas dunia, musik favorit, dan penghibur yang fantastis.

Baca juga: Raja Charles III Dikabarkan Usir Pangeran Andrew dari Kamar Suite Pribadinya di Istana Buckingham

Selain itu, penampilan dari dunia tari, seni, dan akting akan dibawa ke panggung untuk pertunjukan yang beragam, didukung oleh 'pementasan dan efek'.

Rincian susunan pemain lengkap belum dikonfirmasi.

BERITA REKOMENDASI

Bagaimana cara mendapat tiket?

Pemungutan suara untuk tiket akan dibuka mulai pukul 07.00 waktu setempat pada 10 Februari 2023 hingga 28 Februari 2023 pukul 23.59 waktu setempat.

Pemungutan suara terbuka bagi mereka yang merupakan penduduk di Inggris, Skotlandia, Wales, Irlandia Utara, Channel Isles, dan Isle of Man; dan bagi mereka yang memiliki alamat BFPO.

Proses ini tidak akan berjalan berdasarkan siapa cepat dia dapat.

"Ada banyak peluang untuk dipilih jika aplikasi diajukan pada 10 Februari seperti pada 28 Februari," bunyi pengumuman itu.

Pangeran Charles yang kini dinobatkan sebagai Raja Charless III.
Pangeran Charles yang kini dinobatkan sebagai Raja Charless III. (Instagram @theroyalfamily)

Baca juga: Pangeran Harry Dedikasikan Bukunya untuk 4 Orang, Tak Ada Nama Pangeran William atau Raja Charles


Pemungutan suara ini juga akan mencerminkan secara adil populasi yang tersebar di seluruh Inggris Raya dan tinggal di daerah tertentu di Inggris tidak akan meningkatkan atau menurunkan peluang.

Tiket ini akan didistribusikan dalam 5.000 pasang.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas