Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pria Sudan Berkewarganegaraan AS Minta Dievakuasi dari Kota Madani

Abdel termasuk di antara mereka yang berada di luar ibu kota yang relatif aman dari konflik.

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Pria Sudan Berkewarganegaraan AS Minta Dievakuasi dari Kota Madani
AFP/-
Seorang warga Sudan yang memiliki kewarganegaraan Amerika Serikat (AS), Abdel menegaskan bahwa dirinya memiliki hak untuk dievakuasi dari konflik yang melanda Sudan. Foto citra satelit selebaran milik Maxar Technologies yang diambil pada 16 April 2023 menunjukkan dua pesawat angkut Il-76 terbakar dan beberapa pesawat tambahan telah rusak di Bandara Internasional Khartoum. (Photo by Satellite image ©2022 Maxar Technologies / AFP) 

Laporan Wartawan Tribunnews, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM, MADANI - Seorang warga Sudan yang memiliki kewarganegaraan Amerika Serikat (AS), Abdel menegaskan bahwa dirinya memiliki hak untuk dievakuasi dari konflik yang melanda Sudan.

Hal ini terkait kurangnya respons positif dari Kedutaan Besar AS di Sudan mengenai tindakan evakuasi terhadap warga Amerika yang berada di negara Afrika itu.

Baca juga: Penampakan Kapal MV Amanah Dalam Misi Evakuasi WNI dari Sudan

Dikutip dari laman Al Jazeera, Kamis (27/4/2023), Abdel, yang juga meminta untuk tidak menyebutkan nama belakangnya karena masalah keamanan, menanyakan hal tersebut.

"(Konflik adalah) hal terburuk yang terjadi dalam sejarah Sudan. Saya tidak peduli bagaimana itu diselesaikan, saya hanya ingin ini berakhir," kata Abdel.

Pria berkewarganegaraan ganda ini termasuk di antara mereka yang berada di luar ibu kota yang relatif aman dari konflik.

Ia saat ini berada di Madani, sebuah kota yang terletak 160 km atau 100 mil tenggara Khartoum, di mana penduduk dari ibu kota mencari perlindungan.

Berita Rekomendasi

"Masuknya warga dari kota lain telah menyebabkan Madani kekurangan gas dan tempat tinggal, meskipun orang masih bisa menjalani kehidupan normal mereka," jelas Abdel.

Baca juga: Evakuasi WNI di Sudan: 538 WNI Menanti di Port Sudan, 289 Lainnya Menyusul di Tahap 2

Kendati demikian, ia khawatir konflik tersebut akan menyebar ke kota lain, termasuk wilayah yang dihuninya saat ini.

Abdel berharap Kedutaan AS akan membantunya jika konflik itu memaksanya meninggalkan Madani, rumah bagi hampir 400.000 orang.

Ia bahkan telah mendaftarkan dirinya ke Kedutaan AS di Sudan untuk mengantisipasi kerusuhan.

"Saya yakin pemerintah AS wajib mengevakuasi warganya. Ini adalah hak saya untuk dievakuasi oleh negara saya dari zona perang," pungkas Abdel.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas