Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Diduga Aniaya Gadis 10 Tahun, Pilot di India dan Suaminya Ditarik Keluar Rumah dan Dikeroyok Massa

Pasangan di India diseret keluar dari rumah mereka dan diserang dengan kejam oleh massa karena diduga menganiaya seorang gadis berusia 10 tahun.

Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Diduga Aniaya Gadis 10 Tahun, Pilot di India dan Suaminya Ditarik Keluar Rumah dan Dikeroyok Massa
ViralPress/Daily Mail
Seorang pilot dan suaminya diseret keluar dari rumah mereka dan diserang dengan kejam oleh massa balas dendam karena diduga menganiaya seorang gadis berusia 10 tahun yang mereka pelihara sebagai pembantu di India. 

TRIBUNNEWS.COM - Seorang pilot wanita dan suaminya diseret keluar dari rumah di daerah Dwarka di Delhi, Rabu (19/7/2023).

Pasangan itu diamuk oleh massa karena diduga menganiaya gadis berusia 10 tahun di rumah mereka.

Sang pilot bernama Poornima Bagchi (33) dan Kaushik (36) dilaporkan mempekerjakan gadis muda itu sebagai pembantu rumah tangga mereka.

Dikutip Daily Mail, gadis itu telah bekerja untuk mereka selama dua bulan sebelum kerabat mengetahui kondisinya di rumah itu.

Sebuah foto memperlihatkan gadis itu tampak babak belur dan memar karena mendapat pelecehan dari pilot dan suaminya.

Rekaman video yang beredar memperlihatkan massa yang marah menarik pilot wanita yang masih Berseragam, tampak pilot tersebut bersiap berangkat kerja.

Baca juga: India Resmi Setop Ekspor Beras Akibat Gagal Panen, Pasar Global Terancam Krisis Pangan

Pilot di India dan Suaminya
Seorang pilot dan suaminya diseret keluar dari rumah mereka dan diserang dengan kejam oleh massa balas dendam karena diduga menganiaya seorang gadis berusia 10 tahun yang mereka pelihara sebagai pembantu di India.

Kronologi pilot di India dan suaminya ditarik keluar rumah dan dikeroyok massa

Berita Rekomendasi

Awalnya, pilot wanita itu berusaha menghentikan massa memasuki rumahnya tapi rambutnya ditarik dan diseret dari garasi.

Sementara Kaushik mencoba untuk menjauhkan istrinya dari kerumunan massa. 

Penduduk setempat kemudian mulai menghajar pasangan itu di jalan.

Seorang pria menarik Kaushik menjauh dan meninjunya berulang kali.

Di saat bersamaan, sekelompok wanita terus menarik-narik rambut Poornima.


Gadis muda yang diduga disiksa pasangan itu menangis sambil menyaksikan huru-hara di depannya.

Wajahnya penuh memar dan mata berlumur darah.

Luka bakar yang diyakini berasal dari setrika pakaian terlihat di lengannya.

Pilot itu memohon kepada penduduk yang masih penuh amarah untuk melepaskannya dan sang suami.

Setelah melarikan diri dari amukan penduduk setempat, Kaushik berlari menyelamatkan Poornima dan masuk ke rumah mereka.

Baca juga: Mia Khalifa Luncurkan Merk Perhiasan, Diberi Nama Sheytan

Pasangan itu akhirnya ditahan kepolisian

Wakil Komisaris Kepolisian di Dwarka, Harsha M Vardhan mengatakan sekira pukul 09.00 waktu setempat "kami menerima telepon tentang seorang anak yang dianiaya oleh majikannya".

"Ditemukan bahwa seorang gadis berusia 10 tahun telah bekerja sebagai pembantu rumah tangga di sebuah rumah selama dua bulan," terang kepolisian, Rabu (19/7/2023).

"Pasangan itu memukulinya dan melecehkannya," papar kepolisian.

"Terdakwa telah ditahan. Proses penangkapan sedang dilakukan. Anak di bawah umur telah mencatat pernyataannya dengan konselor. Kami sedang menyelidiki semua tuduhan itu," imbuhnya, seperti dilaporkan Gulf-Insider.

Pihak berwajib juga akan mengambil tindakan terhadap massa yang terekam memukuli pasangan tersebut.

Kecaman terhadap sang pilot dan suami

Kepala Komisi Wanita Delhi Swati Maliwal mengecam pasangan 'tanpa ampun'.

Dia pun mendesak polisi Delhi untuk menangani dugaan pelecehan tersebut.

Baca juga: 2 Wanita Tanpa Busana Diarak di India, Rumah Seorang Terduga Pelaku Dibakar Massa

pilot dan suaminya di India
Seorang pilot dan suaminya diseret keluar dari rumah mereka dan diserang dengan kejam oleh massa balas dendam karena diduga menganiaya seorang gadis berusia 10 tahun yang mereka pelihara sebagai pembantu di India.

"Seorang gadis berusia 10 tahun ditahan sebagai pembantu rumah tangga oleh seorang pilot wanita dan suaminya di Delhi dan disiksa secara brutal," ucapnya.

Petugas mengatakan Poornima adalah seorang pilot dan Kaushik bekerja sebagai staf darat untuk sebuah maskapai penerbangan.

Mereka telah mempekerjakan gadis itu melalui seorang kerabat yang juga bekerja sebagai pembantu rumah tangga.

Setelah diselamatkan dari rumah itu, gadis tersebut menjalani pemeriksaan medis serta konseling.

"Dia dikirim kembali ke rumah orang tuanya," kata polisi.

(Tribunnews.com/Andari Wulan Nugrahani)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas