Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Lebih Dari 30 Orang Siap Saingi Vladimir Putin di Pilpres Rusia 2024

Pemilihan Presiden Rusia yang digelar pada Maret 2024 mendapat sambutan hangat dari warganya.

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Lebih Dari 30 Orang Siap Saingi Vladimir Putin di Pilpres Rusia 2024
TASS
Ketua Komisi Pemilihan Umum Pusat (CEC) Ella Pamfilova 

Ia kemudian menjadi perdana menteri pada 2008-2012, kemudian terpilih kembali menjadi presiden hingga sekarang.

Bisa dibilang kedudukannya sebagai presiden sangat kuat sehingga ia diprediksi bakalan kembali terpilih saat Pilpres Rusia, Maret 2024 mendatang.

2. Leonid Slutsky

Leonid Slutsky adalah Ketua Pemimpin Partai Demokrat Liberal Rusia (LDPR) yang beraliran sayap kanan.

Ia secara resmi dicalonkan menjadi capres LDPR setelah voting anggota kongres di partai tersebut mayoritas memilihnya pada Selasa (19/12/2023).

Sebanyak 106 delegasi LDPR yang ada di kongres memilih dia, hanya dua yang tidak memilihnya.

Beberapa tokoh masyarakat dan politisi telah mengumumkan niat mereka untuk mencalonkan diri sebagai presiden tahun depan.

3. Gennady Zuganov dan Sergey Levchenko

Partai Komunis Rusia (KPRF), yang merupakan partai terbesar kedua di parlemen Rusia, mengatakan bahwa mereka saat ini sedang mempertimbangkan antara pemimpin lamanya, Gennady Zyuganov yang berusia 79 tahun, dan Sergey Levchenko, mantan Gubernur wilayah Irkutsk.

Berita Rekomendasi

Beberapa tokoh masyarakat dan politisi juga telah mengumumkan niat mereka untuk mencalonkan diri sebagai presiden tahun depan, termasuk Boris Nadezhdin, mantan anggota parlemen dan sekarang menjadi legislator regional yang didukung oleh partai kanan-tengah Civic Initiative; serta

4. Ekaterina Duntsova

Ekaterina Duntsova adalah seorang jurnalis dan politisi lokal dari wilayah Tver yang pencalonannya memicu tuduhan bahwa dia didukung oleh Kremlin, namun dia menyangkalnya, serta kekhawatiran akan tuntutannya berdasarkan undang-undang masa perang Rusia yang ketat.

5. Boris Nadezhdin

Mantan anggota parlemen dan sekarang menjadi legislator regional yang didukung oleh partai berhaluan tengah-kanan Civic Initiative. Ia adalah tokoh oposisi lama yang sangat kritis terhadap kebijakan pemerintah.

Ia mengkritik invasi Rusia ke Ukraina, mengatakan di saluran NTV Rusia bahwa Rusia harus memilih pemimpin yang berbeda dalam pemilu tahun 2024 di negara itu.

“Kita harus memilih orang lain, dan bukan Putin,” kata Nadezhdin. 'Semuanya akan baik-baik saja kalau begitu.'

“Kita harus memilih otoritas yang berbeda untuk memerintah negara yang akan menghentikan cerita dengan Ukraina ini,” katanya di NTV, salah satu dari tiga saluran utama pemerintah di Rusia.

Nadezhdin mengatakan bahwa pemerintahan yang berbeda akan memungkinkan Rusia untuk 'membangun hubungan' dengan negara-negara Eropa dan 'semuanya akan kembali normal'.

6. Sergey Lipatov

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas