Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

49 Jasad Ditemukan di Kuburan Massal Ketiga di Rumah Sakit Al-Shifa

Al-Shifa telah berulang kali menjadi sasaran serangan Israel selama perang di Gaza, yang menyebabkan terbunuhnya sejumlah korban.

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Bobby Wiratama
zoom-in 49 Jasad Ditemukan di Kuburan Massal Ketiga di Rumah Sakit Al-Shifa
X TIMES OF GAZA
Kuburan massal ketiga ditemukan di RS Al-Shifa, 8 Mei 2024 

TRIBUNNEWS.COM - Petugas kesehatan Gaza menemukan setidaknya 49 jenazah di kuburan massal di rumah sakit Al-Shifa, Rabu (8/5/2024), The New Arab melaporkan.

Menurut seorang pejabat medis dan otoritas Hamas, penemuan terbaru tersebut berlokasi di tempat yang sebelumnya digerebek dan dikepung oleh pasukan Israel.

Militer Israel telah berulang kali menargetkan Al-Shifa, rumah sakit terbesar di wilayah Palestina, serta fasilitas medis lainnya.

Motassem Salah, kepala unit gawat darurat di Al-Shifa, mengatakan kepada wartawan bahwa kuburan massal ketiga ditemukan di dalam rumah sakit itu.

Kantor media pemerintah Gaza mengatakan dalam pernyataan terpisah bahwa setidaknya 49 jenazah telah ditemukan di bangunan Al-Shifa.

Pernyataan itu menyebut Israel melakukan “pembunuhan di dalam dan di luar rumah sakit”, tanpa memberikan informasi lebih lanjut mengenai mayat yang ditemukan itu.

Rekaman AFP dari rumah sakit Al-Shifa menunjukkan setidaknya belasan jenazah dibungkus dalam kantong plastik hitam.

Kuburan massal ketiga ditemukan di RS Al-Shifa, 8 Mei 2024
Kuburan massal ketiga ditemukan di RS Al-Shifa, 8 Mei 2024 (X TIMES OF GAZA)
Berita Rekomendasi

Berdiri di depan reruntuhan rumah sakit, yang hancur akibat pertempuran selama dua minggu pada bulan Maret, Motassem Salah mengatakan beberapa jenazah sudah membusuk.

Awal April lalu, sekitar 30 jenazah dilaporkan ditemukan terkubur di dua kuburan lainnya di halaman rumah sakit Al-Shifa.

Setelah serbuan Israel pada bulan Maret, Organisasi Kesehatan Dunia mengatakan Al-Shifa telah menjadi abu, meninggalkan “cangkang kosong” dengan banyak mayat.

Pasukan Israel menembaki rumah sakit tersebut, mengklaim menargetkan Hamas, meskipun ada banyak pasien di dalamnya.

Baca juga: Relawan Gaza Temukan 7 Kuburan Massal Ratusan Warga Palestina di 3 RS yang Dihancurkan Israel

Badan Pertahanan Sipil Gaza melaporkan setidaknya 300 orang meninggal syahid dalam pertempuran dua minggu tersebut.

Sejauh ini, 520 jenazah telah ditemukan dari tujuh kuburan massal yang ditemukan di tiga rumah sakit berbeda di Gaza dalam beberapa pekan terakhir, menurut Kantor media pemerintah Gaza.

Serangan militer Israel yang dimulai pada 7 Oktober telah menewaskan 34.844 orang di Gaza, sebagian besar perempuan dan anak-anak.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas