Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

45 Warga Palestina Dibom di Tenda Pengungsi, Israel Salahkan Tangki Bahan Bakar di Rafah

45 warga Palestina meninggal setelah dibom di tenda pengungsi, Israel berdalih ada pecahan peluru yang menghantam tangki bahan bakar di kawasan itu.

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in 45 Warga Palestina Dibom di Tenda Pengungsi, Israel Salahkan Tangki Bahan Bakar di Rafah
X
Kamp pengungsi warga Palestina di Rafah dibakar oleh tentara Israel setelah dibom pada Minggu (26/5/2024). Setidaknya 45 warga Palestina dibunuh, namun Israel berdalih kebakaran itu terjadi karena ledakan tangki bahan bakar. 

TRIBUNNEWS.COM - Amerika Serikat (AS) mendapat informasi dari pejabat Israel tentang pembantaian yang dilakukan tentara pendudukan Israel di tenda-tenda pengungsi di Kota Rafah yang membunuh 45 warga Palestina pada Minggu (26/5/2024) dini hari.

Israel berdalih serangannya tidak sengaja menghantam tangki bahan bakar di kamp Tal Al-Sultan yang mengakibatkan kebakaran besar di wilayah tersebut.

"Pecahan peluru atau benda lain akibat serangan tersebut menyebabkan tangki bahan bakar terbakar," kata pejabat AS kepada ABC, Selasa (28/5/2024).

Pejabat itu mencatat bahwa tangki tersebut berjarak 100 meter dari lokasi serangan.

Ia mengatakan tangki bahan bakar menyala, lalu menyebabkan kebakaran besar yang menghancurkan tenda-tenda pengungsi.

Namun, AS tidak bisa mengonfirmasi informasi tersebut.

"Amerika Serikat tidak memiliki informasi apa pun untuk mengonfirmasi atau membantah (cerita Israel)," lanjutnya.

Berita Rekomendasi

Saat ini, kata pejabat itu, AS sedang dalam proses memahami apa yang terjadi dan menunggu Israel melakukan penyelidikan dan menentukan tindakan yang akan diambil nanti.

Menurutnya, serangan besar itu bukanlah garis merah bagi AS terhadap Israel.

"Amerika Serikat tidak melihat apa yang terjadi di Rafah sebagai serangan darat besar-besaran, seperti yang telah berulang kali diperingatkan oleh AS," tambahnya.

Tentara pendudukan Israel mengatakan bahwa mereka sedang menyelidiki serangan itu dan mengklaim bahwa hal itu tidak menunjukkan adanya warga sipil yang terbunuh.

Baca juga: Hukum Internasional Cuma Angin Lalu, Tank Israel Capai Pusat Rafah, IDF Kerahkan 18 Ribu Tentara

Sebaliknya, pemerintahan Presiden AS Joe Biden meminta Israel untuk mengambil semua tindakan pencegahan yang diperlukan untuk melindungi warga sipil, setelah serangan yang menewaskan 45 orang tersebut.

Sementara Perdana Menteri Benjamin Netanyahu menggambarkan serangan itu sebagai insiden tragis dan menyerukan penyelidikan.

Beberapa pemimpin negara mengecam Israel atas serangan itu, termasuk Presiden Prancis Emmanuel Macron yang mengatakan bahwa serangan Israel itu menunjukkan bahwa tidak ada wilayah aman di Rafah bagi warga sipil Palestina.

Jumlah Korban

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas