Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ditemukan Harta Karun Viking yang Terkubur Selama 1.000 Tahun

Baru-baru ini para arkeolog menemukan harta karun Viking yang tersembunyi selama lebih dari 1.000 tahun.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Ditemukan Harta Karun Viking yang Terkubur Selama 1.000 Tahun
Via Newsweek
Harta karun bangsa Viking yang ditemukan di Årdal, Norwegia. Harta karun tersebut terdiri dari gelang-gelang perak yang diperkirakan berusia lebih dari 1.000 tahun. Foto: Volker Demuth/Museum Arkeologi, Universitas Stavanger 

 

TRIBUNNEWS.COM, NORWEGIA -  Baru-baru ini para arkeolog menemukan harta karun Viking yang tersembunyi selama lebih dari 1.000 tahun.

Harta karun itu ditemukan di lereng gunung di Årdal, kotamadya Hjelmeland, Norwegia.




Universitas Stavanger (UiS) mengumumkan penemuan itu kepada pers sebagaimana dikutip dari Newsweek, Selasa (17/9/2024).

Harta karun tersebut terdiri dari empat gelang perak, yang masing-masing memiliki hiasan berbeda.

Berdasarkan penampilannya, gelang-gelang tersebut diperkirakan berasal dari abad ke-9 hingga ke-10.

Begitu penjelasan Volker Demuth, seorang arkeolog di Museum Arkeologi UiS, yang merupakan bagian dari tim penemuan ini.

BERITA TERKAIT

Hal ini menunjukkan bahwa artefak tersebut berasal dari Zaman Viking.

Ini merupakan suatu periode dalam sejarah abad pertengahan antara akhir abad ke-8 dan ke-11.

Saat itu  bangsa Viking—bangsa pelaut Skandinavia—menyerbu, menjajah, dan berdagang secara luas di seluruh Eropa dan sekitarnya.

"Ini tidak diragukan lagi merupakan peristiwa paling penting dalam karier saya," kata Demuth kepada ScienceNorway.

Harta karun tersebut pertama kali ditemukan oleh arkeolog lapangan UiS, Mari Krogstad Samuelsen dan Ola Tengesdal Lygre.

Para peneliti tersebut merupakan bagian dari sebuah tim, bersama Demuth, yang didatangkan untuk mensurvei lokasi tersebut sebelum pembangunan jalan traktor di lereng gunung oleh seorang petani setempat, yang memiliki tanah tersebut.

"Awalnya saya pikir itu hanya soal kabel tembaga yang dipilin, yang sering Anda temukan di lahan pertanian. Namun ketika saya melihat ada beberapa kabel yang bersebelahan dan ternyata sama sekali bukan tembaga, melainkan perak, saya pun menyadari bahwa kami telah menemukan sesuatu yang menarik," kata Lygre dalam siaran pers.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas