Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kapan Donald Trump Resmi Menjabat sebagai Presiden AS? Ini 6 Tanggal Penting sebelum Pelantikannya

Proses menuju pelantikan Donald Trump melibatkan beberapa tahapan penting yang berlangsung selama beberapa bulan, apa saja?

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Bobby Wiratama
zoom-in Kapan Donald Trump Resmi Menjabat sebagai Presiden AS? Ini 6 Tanggal Penting sebelum Pelantikannya
Instagram Donald Trump
Donald Trump dan JD Vance 

TRIBUNNEWS.COM - Donald Trump kembali memenangkan pemilihan presiden Amerika Serikat 2024, namun ia belum resmi menjabat sebagai presiden.

Proses menuju pelantikannya melibatkan beberapa tahapan penting yang berlangsung selama beberapa bulan.

Berikut adalah tanggal-tanggal penting sebelum Trump resmi menjabat di Gedung Putih, mengutip USA Today:

26 November: Sidang Kasus Uang Tutup Mulut Trump

Tanggal ini mungkin tidak terkait langsung dengan pelantikannya sebagai presiden, namun Donald Trump saat ini menghadapi empat tuntutan hukum secara bersamaan atas berbagai tuduhan.

Tuntutan itu dimulai dari upayanya untuk menutupi pembayaran uang tutup mulut kepada bintang film dewasa Stormy Daniels hingga usahanya membatalkan hasil pemilu 2020.

Pada bulan Mei, juri di New York memutuskan Trump bersalah atas 34 tuduhan pemalsuan catatan bisnis terkait pembayaran kepada Daniels, menjadikannya mantan presiden AS pertama yang dihukum karena kejahatan serius.

Secara teori, Trump dapat dijatuhi hukuman penjara hingga empat tahun.

BERITA REKOMENDASI

Namun, menurut pakar hukum yang dikutip oleh Al Jazeera, kemungkinan besar Trump, sebagai pelanggar pertama, hanya akan dijatuhi denda dan masa percobaan.

Donald Trump, dan Stormy Daniels aktris porno yang mengaku mempunyai hubungan khusus dengan Trump.
Donald Trump, dan Stormy Daniels aktris film dewasa yang mengaku mempunyai hubungan khusus dengan Trump. (AFP/MANDEL NGAN, Ethan Miller)

11 Desember 2024: Sertifikat Penetapan Penunjukan Elektor

Setiap negara bagian menunjuk individu tertentu, yang disebut elektor, untuk memberikan suara elektoral negara bagian bagi presiden dan wakil presiden.

Partai-partai negara bagian memilih daftar calon elektor sebelum pemilu, sesuai dengan persyaratan umum Konstitusi dan hukum federal, serta prosedur lain yang ditetapkan masing-masing negara bagian.

Para elektor berjanji memberikan suara sesuai hasil pemilihan umum di negara bagian atau distrik mereka.

Baca juga: 4 Fakta Susie Wiles yang Ditunjuk Donald Trump Jadi Kepala Staf Gedung Putih, Dijuluki Ice Maiden

Pemerintah negara bagian harus menerbitkan sertifikat penetapan paling lambat tanggal 11 Desember 2024.


Sertifikat ini mencakup nama-nama elektor, hasil resmi pemilu negara bagian, dan stempel negara bagian.

17 Desember 2024: Rapat dan Pemungutan Suara Elektor

Pada hari Selasa pertama setelah hari Rabu kedua di bulan Desember (tahun ini jatuh pada 17 Desember), para elektor akan bertemu di negara bagian masing-masing untuk memberikan suara mereka bagi presiden dan wakil presiden.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas