Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Joe Biden Dikritik, Bantuan Kebakaran Hanya 770 Dolar, Bandingkan dengan Bantu Israel dan Ukraina

residen AS, Joe Biden dikritik netizen setelah mengumumkan bantuan sebesar 770 dolar untuk korban kebakaran.

Editor: Muhammad Barir
zoom-in Joe Biden Dikritik, Bantuan Kebakaran Hanya 770 Dolar, Bandingkan dengan Bantu Israel dan Ukraina
AFP/BRENDAN SMIALOWSKI
Presiden AS Joe Biden tersenyum 

Joe Biden Bantu Korban Kebakaran 770 Dolar, Bandingkan dengan Miliaran Dolar untuk Israel & Ukraina

TRIBUNNEWS.COM- Presiden AS, Joe Biden dikritik netizen setelah mengumumkan bantuan sebesar 770 dolar atau sekitar Rp 13 juta rupiah untuk Korban Kebakaran California.

Bantuan itu dikritik di media sosial, karena dinilai terlalu kecil untuk para korban bencana kebakaran.

Terutama karena Presiden Joe Biden telah memberikan bantuan milaran dolar untuk Israel saat mereka melakukan genosida di Gaza.

"Joe Biden mengumumkan pembayaran satu kali sebesar $770 kepada korban kebakaran California. SATU KALI. $770. Sementara itu, ia menyalurkan ratusan miliar untuk membunuh anak-anak di luar negeri" tulis salah satu akun di X.

"$3O Miliar ke lsrael, $100 miliar ke Ukraina, $770 untuk korban kebakaran di LA -Biden, Adil atau Tidak?" tulis yang lainnya.

"Saya menghitungnya kemarin, Biden mengatakan dia akan mengirim $770 kepada orang-orang di California. Mereka baru saja mengirim 500 juta ke Ukraina. Ada sekitar 100.000 orang yang saat ini dievakuasi di LA, dengan asumsi mereka semua kehilangan rumah, jika kita memberi mereka bantuan yang sama seperti yang kita berikan kepada Ukraina, mereka akan mendapat $5.000. 550 persen lebih banyak dari yang mereka dapatkan saat ini" tulis yang lainnya.

Berita Rekomendasi

"Biden telah memberi Ukraina $175 miliar sejak 2022. Itu sekitar $4.000 per warga Ukraina. Jika kita mengambil 1% saja dan memberikannya kepada 200.000 orang yang mengungsi akibat kebakaran di Los Angeles, mereka masing-masing akan mendapat sekitar $8.750. Sebaliknya, korban kebakaran hutan mendapatkan pembayaran satu kali sebesar $770".

 

 

Baca juga: Wali Kota Los Angeles Karen Bass Dianggap Remehkan Bencana, Saat Kebakaran, Malah Pergi ke Afrika

 

Kebakaran besar di Los Angeles, California, Amerika Serikat, bulan Januari 2025.
Kebakaran besar di Los Angeles, California, Amerika Serikat, bulan Januari 2025. (PBS)

 

 

 

Joe Biden umumkan pembayaran $770 kepada korban kebakaran hutan di California

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas