Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Perang Rusia-Ukraina Hari ke-1.101: Korea Utara Kirim Tentara Tambahan ke Rusia

Perang Rusia-Ukraina hari ke-1.101: Korea Utara mengirim tentara tambahan ke Rusia, menurut laporan intelijen Korea Selatan.

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Perang Rusia-Ukraina Hari ke-1.101: Korea Utara Kirim Tentara Tambahan ke Rusia
Kantor resmi Presiden Rusia, Kremlin RU
PRESIDEN RUSIA PUTIN - Presiden Rusia Vladimir Putin menjawab pertanyaan dari wartawan dan rakyat Rusia dalam siaran langsung terkait kepemimpinannya selama setahun terakhir, di Moskow, Rusia pada 19 Desember 2024. Berikut ini update perang Rusia-Ukraina hari ke-1.101. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut perkembangan terkini perang Rusia dan Ukraina hari ke-1.101 pada Jumat (28/2/2025).

Pada tengah malam, beberapa ledakan terdengar di Sumy setelah Rusia meluncurkan serangan drone ke beberapa lokasi.

Pada pukul 01.00 pagi waktu setempat, saluran pemantauan menghitung sekitar 20-22 UAV masih berada di wilayah udara Ukraina.

Di Nikolaev, puing-puing yang berjatuhan menyebabkan kerusakan pada infrastruktur perumahan.

Di Kharkov, sedikitnya 14 serangan Rusia yang tercatat, termasuk menyerang fasilitas jaringan listrik, sektor perumahan, dan perusahaan sipil.

Pada pukul 03.00 pagi waktu setempat, jumlah drone yang terdeteksi telah menurun secara signifikan karena munculnya ancaman udara baru di wilayah udara Ukraina.

Uni Eropa Tuduh Trump Tertipu oleh Rusia

Wakil presiden Komisi Eropa, Kaja Kallas, menuduh Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump tertipu oleh narasi Rusia dengan menutup pintu keanggotaan NATO bagi Ukraina.

Berita Rekomendasi

"Mengapa kita bergabung dengan NATO? Itu karena kita takut pada Rusia. Dan satu-satunya hal yang benar-benar berhasil – satu-satunya jaminan keamanan yang berhasil – adalah payung NATO," katanya, Kamis (27/2/2025).

Pekan lalu, Trump mengatakan tentang perang tersebut, Ukraina yang berpotensi bergabung dengan NATO mungkin menjadi alasan perang dimulai.

Menanggapi hal tersebut, Kaja Kallas mengatakan tuduhan itu tidak dapat diterima.

"Tuduhan-tuduhan ini sama sekali tidak benar. Itu adalah narasi Rusia yang tidak boleh kita percaya," kata Kaja Kallas.

Baca juga: Trump Tak Percaya Pernah Juluki Presiden Ukraina Zelensky Diktaktor: Saya Mengatakan Itu?

Kaja Kallas: NATO Tidak Pernah Serang Rusia

Kaja Kallas mengatakan negara-negara NATO tidak pernah menyerang Rusia.

"Pertanyaan saya adalah, mengapa kita harus memberi Rusia apa yang mereka inginkan selain apa yang telah mereka lakukan – menyerang Ukraina, mencaplok wilayah, menduduki wilayah, dan sekarang menawarkan sesuatu di atasnya?" katanya.

Ia lalu menyindir Trump, AS juga tidak berkompromi dengan Osama bin Laden, anggota Al-Qaeda yang disebut melakukan serangan 9/11 di Amerika Serikat.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas