Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Google Tunjuk Samsung Produksi Nexus 11

Produsen elektronik asal Korea itu sebelumnya sudah pernah menangani smartphone Galaxy Nexus dan tablet Galaxy Nexus 10

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Google Tunjuk Samsung Produksi Nexus 11
IST

TRIBUNNEWS.COM – Dua minggu menjelang ajang Google I/O 15 Mei mendatang, beredar kabar raksasa internet tersebut akan turut memperkenalkan sebuah perangkat tablet berukuran 11 inci pada konferensi tersebut. Namanya, Nexus 11.

Google disebut bekerjasama dengan Samsung dalam memproduksi Nexus 11. Produsen elektronik asal Korea itu sebelumnya sudah pernah menangani smartphone Galaxy Nexus dan tablet Galaxy Nexus 10 yang baru dirilis beberapa waktu lalu.

Spesifikasi hardware Nexus 11, sebagaimana dikutip dari GigaOM, disinyalir turut mencakup prosesor 8-core (4+4) Exynos 5410 seperti yang digunakan Samsung pada Galaxy S4.

Prosesor yang menganut konsep big.LITTLE dari ARM ini memiliki delapan buah core yang terdiri dari empat core A15 yang berkinerja tinggi dan empat core A7 yang akan mengambil alih tugas pemrosesan ringan untuk menghemat baterai.

Layar 11 inci pada Nexus 11 disebut memiliki tipe display Super PLS TFT dengan resolusi setidaknya 1920x1080, kalau bukan 2560x1600 seperti pada Nexus 10. Sepasang kamera 8 dan 2 megapixel bakal turut melengkapi tablet ini.

Terakhir, mungkin yang paling menarik, Nexus 11 kabarnya bakal turut dilengkapi slot micro-SD untuk ekspansi storage.

Samsung diprediksi juga menyiapkan tablet 11 inci lain dengan spesifikasi yang lebih rendah, kemungkinan bernama Galaxy Tab 11 dengan prosesor Exynos 5250 untuk menekan harga.

BERITA TERKAIT
Tags:
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas