Cross A7Sdan A22 Siap Guncang Pasar Smartphone
Cross Mobile Phone kembali mengukuhkan diri sebagai pemain utama di bisnis smartphone dengan merilis dua “jagoan” barunya, Cross A7S dan A22.
Editor: Budi Prasetyo
Sedangkan dari sisi konektivitas, A22 sudah mengakomodir kebutuhan para pengguna yang membutuhkan koneksi internet cepat yakni 3G HSDPA dengan dual sim GSM. Teknologi ini memungkinkan pengguna bisa mendownload berbagai konten, seperti multimedia, streaming video, streaming musik, game online, cuplikan film, video klip, berbagai berita, memainkan lagu secara penuh, dan download konten dengan kecepatan tinggi.Seluruhnya dapat dilakukan sambil tetap melakukan telepon dengan tanpa mengganggu proses transfer data.
Untuk browser selain bawaan Android, dilengkapi pula dengan QQ browser. Kelebihan browser ini salah satunya tampilan yang simpel, memiliki shortcut ke berbagai situs pavorit, mampu memuat hingga 16 tab. Dan dikalim 2x lebih cepat dari browser biasa seperti opera mini android, serta pengaturan skin yang flexible.
Tethering& Portable Hotspot
Phablet A22 juga bisa dijadikan sebagai Tethering & Portable Hotspot. Tethering adalah metode untuk berbagi koneksi internet dengan perangkat lain dilakukan melalui sebuah perangkat ponsel yang terhubung dengan koneksi internet dengan memanfaatkan perangkat Bluetooth, Wifi atau kabel USB.
Dengan memanfaatkan fitur tethering inilah, Phablet A22 dapat digunakan atau dimanfaatkan sebagai Portable Hotspot. Artinya dapat diakses secara wireless (tanpa kabel) oleh beragam perangkat lainnya yang memiliki koneksi Wifi atau Wlan. Sebagai catatan untuk memaksimalkan fitur Tethering& Portable Hotspot ini pengguna A22 disarankan terlebih dahulu berlangganan paket data 3G atau Unlimited bulanan dari operator.
Melihat keunggulan dua “jagoannya”, Janto Djojo, Chief Marketing Officer CROSS Mobile Phone sangat optimistis ponsel pintarnya bisa terserap pasar. “A7S sangat layak dimiliki bagi eksekutif muda penyuka fotografi. Sedangkan A22 sangat relevan buat para konsumen yang memanjakan penglihatan untuk browsing, bermain game dan memutar berbagai konten multimedia,” ungkap Janto.
Spesifikasi
Cross A7S
Harga : Rp. 1.200.000,-
ANDROID 4.0 ICS
3G + Dual GSM + Wifi + GPS
3G / HSDPA Data Connection
LCD 4.5" QHD IPS 960 x 540 Pixels
Capacitive Multi Touch 5 point
Kamera Belakang 8 MP Auto Focus
Kamera Depan 1.3 MP
CPU 1 GHz Dual Core
Internal Memory 4 GB (=32 Gb) ROM, 512 MB (=4 Gb) RAM
Eksternal Memory Support Micro SD up to 32 GB
MP3 / MP4 / 3GP / FM Radio / Audio Video Recording
WAP / GPRS / Wifi /Modem / Bluetooth
Support Video Chat / Call
Proximity sensor / Light Sensor / 3D Gravity Sensor
GPS / E-Compas
Youtube , Push Email , Maps
Compatible USB and HF 3.5 mm
Black, White, Black Yellow
Cross A22
Harga : Rp. 1.200.000,-
ANDROID 4.0 IC
3G + Dual GSM + Wifi + GPS
LCD 5" WGVA 480 x 800 Pixels
Capacitive Multi Touch 5 point
Kamera Belakang 3 MP
Kamera Depan 1.3 MP
CPU 1 GHz Dual Core
Internal Memory 4 GB (=32 Gb) ROM, 512 MB (=4 Gb) RAM
Eksternal Memory Support Micro SD up to 32 GB
MP3 / MP4 / 3GP / FM Radio / Audio Video Recording
WAP / GPRS / Wifi /Modem / Bluetooth
Support Video Chat / Call
Proximity sensor / Light Sensor / 3D Gravity Sensor
GPS / E-Compas
Youtube , Push Email , Maps
Compatible USB and HF 3.5 mm
Black, White