Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Nokia Desak Microsoft Serius Garap Windows Phone

Nokia tak puas dengan pertumbuhan ekosistem Windows Phone saat ini.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Nokia Desak Microsoft Serius Garap Windows Phone
TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN
Seorang model memperkenalkan ponsel Nokia Lumia 610 pada acara peluncuran produk tersebut di salah satu kafe di Jalan RE Martadinata, Kota Bandung, Kamis (24/5). Ponsel untuk market anak muda ini dilengkapi fasilitas akses jejaring sosial, web dan hiburan yang menyenangkan yang peduli dengan penampilan (style-conscious). Seri Lumia pertama yang hadir dengan versi terbaru Window Phone 7.5 itu dipasarkan dengan harga Rp 2.250.000 per unit. (TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN) 

TRIBUNNEWS.COM – Nokia tak puas dengan pertumbuhan ekosistem Windows Phone saat ini. Perusahaan ingin semua pemangku kepentingan, termasuk Microsoft, lebih serius dan giat membangun ekosistem aplikasi.

Nokia merasa sudah secara konsisten merilis produk Lumia yang berbasis Windows Phone 8. Akan tetapi, kekurangan aplikasi dan update software selalu jadi titik lemah platform tersebut.

"Kami sering merilis perangkat baru. Jika aplikasi yang disukai pengguna tidak ada maka akan mengganggu di sisi penjualan," ujar Vice President App Development Nokia Bryan Biniak, seperti dikutip dari International Business Times.

Agar pengguna mau beralih ke Windows Phone, Biniak berpendapat Windows Phone harus didukung oleh keberadaan aplikasi populer. Bila perlu, aplikasi tersebut dapat memberi performa dan fitur yang lebih canggih sehingga pengguna Windows Phone dapat pengalaman yang unik.

Biniak secara tak langsung menyerang pihak-pihak yang tidak gencar membangun ekosistem Windows Phone 8. Nokia tidak mau menunggu Microsoft dan pihak lain untuk memperbaiki keadaan, mereka punya program tersendiri untuk memperkaya ekosistem Windows Phone.

"Sebagai perusahaan kami tidak ingin bergantung pada orang lain dan duduk menunggu mereka untuk bisa melakukannya dengan benar," tegasnya.

Selain Nokia, sistem operasi Windows Phone 8 telah diadopsi oleh produsen HTC, Huawei, dan Samsung. Nokia selama ini jadi mitra Microsoft yang paling besar kontribusinya untuk Windows Phone.

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas