Smartfren Operator Pertama di Dunia Gunakan Teknologi Rev.B
Alasan Smartfren menggunakan Rev.B karena kecepatan internet dapat lebih tinggi.
Penulis: Ferdinand Waskita
Editor: Fajar Anjungroso

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ferdinand Waskita
TRIBUNNEWS.COM, BEIJING – PT Smartfren Telecom terus melakukan pengembangan teknologi komunikasi. Salah satu yang dilakukan, Smartfren tercatat sebagai operator pertama di dunia yang menggunakan Rev.B Fase 2.
"Kami akan terus memfasilitasi kebutuhan dan peningkatan kapasitas jaringan dan infrastruktur. Kami juga optimistis dan konsisten untuk terus menyediakan layanan telekomunikasi berbasis EV-DO Rev.B di Indonesia," kata Head of Marcomm Smartfren Roberto Saputra di Beijing, Jumat (14/3/2014).
Roberto mengatakan teknologi tersebut setara dengan penggunaan teknologi 3.5 G pada smartphone merek lain. Alasan Smartfren menggunakan Rev.B karena kecepatan internet dapat lebih tinggi. "Paling tidak tiga kali lebih cepat dari Rev.A," imbuhnya.
Selain sisi teknologi, Roberto mengatakan pihaknya juga akan memberikan layanan terbaik kepada pelanggannya. Hal itu ditunjukkan dengan peningkatan gerai after sales service.
"Smartfren telah memiliki 100 Galeri Smartfren dan 100 Galeri Smile tersebar di seluruh area layanan Smartfren. Selain itu, layanan purna jual Smartfren juga didukung oleh service center yang tersebar di 50 kota," kata Roberto
Diketahui dalam tiga tahun terakhir, Smartfren telah melakukan investasi untuk pengembangan jaringan sebesar Rp3,5 Triliun dan telah memberikan hasil cukup signifikan. Dimana pendapatan pada tahun 2012 mengalamai kenaikan 73 persen dibanding 2011. Sedangkan untuk tahun 2013 diperkirakan naik hampir 50 persen dibandingkan tahun 2012.
Untuk tahun 2014, Smartfren diharapkan dapat terus mempertahankan pertumbuhan yang telah dicapai di tahun 2013.