Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Techno

Cari Kerjaan Sampingan lewat Sribulancer.com

Layanan freelancer yang termasuk dalam Sribulancer.com mulai dari pemrograman, desain web, voice over, pembuatan video, penulisan artikel,

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Cari Kerjaan Sampingan lewat Sribulancer.com
IST

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Setelah sukses mengembangkan Sribu.com menjadi situs crowdsourcing desain nomor satu di Indonesia, Ryan Gondokusumo (pendiri Sribu.com) kembali menelurkan produk baru yang masih berkutat di layanan penyediaan pekerjaan paruh waktu.

Sribulancer.com, demikian nama layanan tersebut, adalah platform online yang mempertemukan pekerja freelance profesional dengan orang-orang yang membutuhkan jasa freelance di berbagai bidang.

Layanan freelancer yang termasuk dalam Sribulancer.com mulai dari pemrograman, desain web, voice over, pembuatan video, penulisan artikel, penulisan email, desain grafis, data entry, sampai pekerjaan-pekerjaan offline seperti kontraktor, teknisi, dan event organizer.

“Jumlah populasi di Indonesia sebesar 260 juta penduduk mendorong terciptanya banyak lapangan pekerjaan, termasuk lowongan untuk pekerja freelance. Kesulitan yang dihadapi apabila ingin mencari kontraktor atau pun freelancer adalah bagaimana mencari kontraktor atau freelancer yang tepat, cepat dan aman. Sribulancer kami buat untuk menjadi solusi atas masalah ini.” kata Ryan dalam keterangan persnya.

Saat ini, telah terdaftar 3.000 pekerja freelance dan 100 proyek di dalam situs Sribulancer.com. Proses posting proyek yang singkat, rekrutmen yang simpel, dan metode pembayaran yang aman memberikan kemudahan bagi klien yang ingin menggunakan jasa freelancer.

Cukup dengan registrasi, klien bisa langsung posting proyek tanpa dikenakan biaya apa pun, sementara freelancer bisa langsung memasang profil dan melamar pada proyek yang sudah tersedia.

Berita Rekomendasi
Tags:
Sumber: Info Komputer
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas