Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Daftar Profesi yang Rawan Bunuh Diri, Peternak Ada di Posisi Teratas

Sebuah studi di AS melaporkan, arsitek adalah satu di antara beragam profesi yang paling mungkin untuk bunuh diri.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Daftar Profesi yang Rawan Bunuh Diri, Peternak Ada di Posisi Teratas
ISTIMEWA
Ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM - Sebuah studi di AS melaporkan, arsitek adalah satu di antara beragam profesi yang paling mungkin untuk bunuh diri.

Penelitian yang dilakukan oleh Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit di negeri Paman Sam itu mengungkapkan, mereka yang bekerja di bidang arsitektur dan teknik merupakan yang paling mungkin untuk melakukan praktik bunuh diri peringkat kelima terbanyak, dibandingkan profesi lain.

Diterbitkan pekan lalu, data tersebut dikumpulkan dari koresponden di 17 negara bagian AS pada tahun 2012.

Kode Kerja atau Occuupational Codes diterapkan pada 12.312 kasus bunuh diri dari ‎Sistem ‎Pelaporan‎ Kematian Berat Nasional.‎

Nilai untuk setiap profesi dihitung dengan jumlah kasus bunuh diri per 100.000 penduduk. Untuk arsitektur dan teknik, nilainya adalah 32,2.

Peternakan, perikanan, dan kehutanan berada di daftar paling atas, dengan nilai 84,5. Sektor pekerjaan lain di atas arsitektur adalah konstruksi dan ekstraksi; instalasi, pemeliharaan dan perbaikan; dan produksi.‎

Kelompok yang mencakup seni, desain, hiburan, olahraga dan media berada di peringkat ketujuh, dengan nilai 24,3.‎

Berita Rekomendasi

Nilai terendah dari bunuh diri, yaitu 7,5, ditemukan pada kelompok pendidikan, pelatihan dan perpustakaan kerja.‎

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas