Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Kebanyakan Serat Ternyata Bisa Bikin Bayi Sembelit

Kebanyakan serat ternyata berpengaruh pada bayi.

Penulis: Anita K Wardhani
zoom-in Kebanyakan Serat Ternyata Bisa Bikin Bayi Sembelit
net

TRIBUNNEWS.COM - Kebanyakan serat ternyata berpengaruh pada bayi.

Bayi yang terlalu banyak mengonsumsi serat justru bisa sembelit.

Mengapa demikian?

Kebutuhan serat bayi berbanding terbalik dengan dewasa. Jika dewasa ingin mudah Buang Air Besar (BAB), maka orang dewasa harus banyak konsumsi serat. Sementara bayi yang terlalu banyak konsumsi serat justru rentan sembelit.

"Sembelit pada bayi bisa diakibatkan serat yang masuk pada tubuhnya. Jadi kebalikannya dengan orang dewasa yang harus makan serat kalau ingin lancar BAB, pada bayi justru bikin sembelit," kata dr Novitria Dwinanda SpA saat ditemui di tempat prakteknya di Bintaro Women and Children Clinic.

Dikutip dari grup Homemade Healthy Baby Food, ada cara mengatasi sembelit pada bayi akibat serat.

Mama disarankan mengecek jenis sayur dan buah yang diberikan ke bayi.

Berita Rekomendasi

Jika memberikan buah atau sayur yang kaya serat, imbangi dengan memberikan sumber lemak atau berikan buah yang minim serat tapi kaya air.

Kapan bayi disebut sembelit?

Pertama jika si kecil tidak BAB secara teratur.

Memang belum ada pantokan frekuensi pup yang normal, tapi paling tidak Anda akan mengenal pola sementara pup berdasarkan kebiasaannya.

Atau tinja bayi keras dan sulit keluar sehingga memaksa si kecil mengejan, dan ini menimbulkan rasa sakit.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas