Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Mengatasi Anak yang Suka Pegang Alat Kelaminnya

Dengan demikian, anak tahu apakah dia laki-laki atau perempuan, dan tahu cara memperlakukan alat vitalnya.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Mengatasi Anak yang Suka Pegang Alat Kelaminnya
seputarkita.info
Ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM - Kita sering melihat anak-anak berusia 3 hingga 6 tahun ketika menonton televisi sambil tangannya memegang dan memainkan alat kelamin.

Sebagian orangtua kerap bingung melihat fenomena ini. Tapi tenang, ada beberapa cara mengatasi anak yang suka pegang alat kelaminnya.

Anak usia 3 – 6 tahun memperoleh kenikmatan dari sentuhan pada alat genitalnya.

Fase phalic ini merupakan bagian dari proses perkembangan anak seperti halnya perkembangan motorik dan verbal. Fase ini biasanya berhenti di usia 6 tahun.

Saat melakukan kegiatan tersebut, tidak ada orientasi dan fantasi sesksual dalam pikiran si anak.

Sedangkan pada orang dewasa, masturbasi disertai dengan fantasi seksual. Anak jangan dimarahi atas “kegiatannya” tersebut dan jangan panik saat memergoki si kecil memainkan alat kelaminnya.

Karena respons yang keliru akan berpengaruh hingga mereka besar.

Berita Rekomendasi

Justru ini merupakan salah satu momentum bagi orangtua untuk memberikan pendidikan seks kepada anak.

Perkenalkan alat kelamin dan namanya, ajarkan cara menjaga kebersihan alat kelamin, jelaskan bagaimana adik bayi bisa lahir.

Jelaskan secara terbuka dan alamiah serta ilmiah (jangan dianggap kotor). Rasa ingin tahu yang tidak terjawab justru bisa mendorong anak untuk mencari informasi dari sumber lain yang belum tentu benar dan baik.

Gunakan nama sebutan alat kelamin dan anggota tubuh yang sebenarnya. “Penis” bukan “burung”, “payudara” bukan “susu”.

Masyarakat sering menganggapnya vulgar padahal jika kita tidak memberikan sebutan yang benar di kemudian hari dapat menimbulkan kebingungan pada anak.

Jelaskan misalnya, “Kalau laki-laki punya penis, fungsinya untuk pipis, bukan buat mainan. Kalau dipegang-pegang dan dibuat mainan, bisa lecet dan luka. Nanti sakit kalau pipis.”

Dengan demikian, anak tahu apakah dia laki-laki atau perempuan, dan tahu cara memperlakukan alat vitalnya.

Jadi, jangan panik ketika melihat anak memegang alat kelaminnya ketika melihat televisi atau yang lain.

 (K. Tatik Wardayati|Intisari-Online)

Sumber: Intisari
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas