Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Usia 9 Bulan, Anak Andien Sudah Jago Memanjat Tangga! Gak Takut Luka? Ternyata Ada Manfaatnya Lo

Anaku Askara Biru atau yang akrab disapa Kawa ini baru genap berusia 9 bulan, namun otot-otot tangan serta lututnya sudah sangat kuat naik tangga.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Usia 9 Bulan, Anak Andien Sudah Jago Memanjat Tangga! Gak Takut Luka? Ternyata Ada Manfaatnya Lo
instagram
Andien dan anaknya Kawa 

TRIBUNNEWS.COM - Merangkak adalah metode pertama bayi untuk berkeliling di sekitar ruangan secara efisien dengan sendirinya.

Pada umumnya, merangkak dimulai dengan bayi belajar menyeimbangkan tangan dan lututnya.

Lalu bayi akan mencari tahu bagaimana cara melangkah maju dan mundur dengan mendorong lututnya.

Pada saat bersamaan, cara ini akan memperkuat otot yang akan segera memungkinkannya berjalan.

Fase ini rupanya sedang dijalani bayi laki-laki dari penyanyi Andien Aisyah.

Anaku Askara Biru atau yang akrab disapa Kawa ini baru genap berusia 9 bulan, namun otot-otot tangan serta lututnya sudah sangat kuat untuk menaiki tangga.

Hal ini terungkap setelah sang ibunda mengunggah video Kawa merangkak menaiki tangga hingga tangga paling atas pada Selasa (17/10/2017).

BERITA TERKAIT

Little Lion ???? - #Kawa9Bulan #AnakuAskaraBiru

Dalam video tersebut, Kawa tampak begitu semangat memanjat anak tangga satu per satu tanpa henti, walau sesekali menengok ke belakang untuk melihat sang ibu.

Perlu Ibu tahu, sebagian besar bayi belajar merangkak antara usia 7 bulan dan 10 bulan.

Jika bayi menggunakan lengan dan kakinya sama-sama di kedua sisi tubuhnya dan belajar mengoordinasikannya, bayi mungkin akan cepat merangkak.

Awalnya, bayi mulai merangkak setelah ia bisa duduk dengan baik tanpa dukungan apa pun.

Setelah itu, bayi bisa mengangkat kepalanya untuk melihat-lihat, dan otot lengan, kaki, dan punggungnya cukup kuat untuk mencegahnya terjatuh ke lantai saat ia berdiri di atas kedua lutut dan tangannya.

Baca: Anda Ibu Bekerja Lagi Dilema Mengasuh Anak? Trik Andien Agar Dekat dengan Buah Hati Ini Bisa Ditiru

Selama beberapa bulan, bayi secara bertahap akan belajar untuk bergerak dengan percaya diri dari posisi duduk untuk berada di posisi berdiri.

Sekitar usia 9 atau 10 bulan, bayi akan tahu bahwa mendorong dengan lutut memberinya dorongan yang ia butuhkan untuk maju berpindah tempat. Karena telah mahir, ia akan melanjutkan belajar dari posisi merangkak kembali ke posisi duduk.

Bayi juga akan menguasai teknik lanjutan yang oleh William Sears, seorang dokter anak ternama di Amerika Serikat, disebut sebagai "cross-crawling" atau menggerakkan satu tangan dan kaki yang berlawanan saat bayi bergerak maju, daripada menggunakan lengan dan kaki dari sisi yang sama.

Nah, cara yang dilakukan Mama Andien bisa Ibu tiru juga di rumah. Tapi ingat, pastikan Ibu selalu mengawasi dan menjaganya dari belakang agar tak terjadi hal yang tak diinginkan. (*)

Sumber: Nakita
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas